Ada 30 Ancaman Bom Palsu saat Pemungutan Suara di AS

2 weeks ago 12

Logo Portal Pilkada Logo Indonesia Maju Logo Kemnaker Logo PUPR Logo VIU Logo VIVA.co.id Siapa

Rabu, 6 November 2024 - 11:55 WIB

Orang-orang mengantre untuk memberikan suara dalam Pemilu Amerika Serikat

Washington, VIVA – Jalannya pemungutan suara Pilpres Amerika Serikat diwarnai dengan adanya ancaman bom palsu. Setidaknya ada 30 ancaman bom palsu menargetkan sejumlah tempat yang terkait dengan pemilihan umum di seluruh AS, berdasarkan laporan CBS News.

Dengan mengutip dua sumber yang mengetahui isu tersebut, media itu menyatakan bahwa sekitar 17 ancaman bom palsu telah menargetkan negara bagian Georgia saja.

Menurut CBS News, beberapa pejabat tengah berupaya menemukan sumber ancaman palsu tersebut, tetapi mereka meyakini bahwa ancaman itu merupakan bagian dari upaya asing untuk mengganggu aktivitas pemilu.

Menurut sumber, ancaman palsu itu dilacak berada di Georgia, Arizona, Michigan dan Wisconsin.

Berita itu muncul beberapa jam setelah FBI mengumumkan bahwa mereka "mengetahui" adanya ancaman bom yang ditujukan ke tempat pemungutan suara (TPS) di beberapa negara bagian, dan mencatat bahwa banyak di antara ancaman itu tampaknya berasal dari domain email Rusia.

"Tidak ada satu pun ancaman yang dapat dipastikan kredibel sejauh ini," kata laporan tersebut dalam sebuah pernyataan.

Sebelumnya, Sekretaris Negara Bagian Georgia Brad Raffensperger mengatakan ancaman bom yang "tidak dapat dipercaya" ditujukan ke dua TPS di Fulton County, dan tuduhan itu mengarah ke Rusia.

Menurut sejumlah laporan media, ancaman tersebut, yang menargetkan lima TPS, mendorong evakuasi singkat ke dua TPS pada Selasa.

"Mereka tampaknya berniat jahat," kata Raffensperger kepada wartawan, seraya menambahkan, "mereka tidak ingin kita menyelenggarakan pemilu dengan lancar, adil dan akurat."

Orang-orang mengantre untuk memberikan suara dalam Pemilu Amerika Serikat

Jutaan warga AS pada Selasa mendatangi TPS untuk memilih presiden ke-47 AS, dengan mantan Presiden Donald Trump bersaing melawan pesaingnya dari Partai Demokrat, Wakil Presiden Kamala Harris. (Antara)

Halaman Selanjutnya

Sebelumnya, Sekretaris Negara Bagian Georgia Brad Raffensperger mengatakan ancaman bom yang "tidak dapat dipercaya" ditujukan ke dua TPS di Fulton County, dan tuduhan itu mengarah ke Rusia.

Halaman Selanjutnya

Berita Terkait

Topik Terkait

Jangan Lewatkan

Dominasi Suara di 3 Negara Bagian Ini, Trump Pede Bisa Menangkan Pilpres AS

Beberapa negara bagian yang sudah memperlihatkan kemenangan Trump yaitu Montana, Utah, dan Louisiana

Prabowo Terima Kunjungan PM Lawrence Wong di Istana Merdeka

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto menerima kunjungan kenegaraan Perdana Menteri (PM) Singapura, Lawrence Wong di Istana Merdeka, Jakarta pada Rabu, 6 November

 Trump 52,5 Persen, Harris 46,3 Persen

Calon presiden (capres) dari Partai Republik, Donald Trump, memenangkan hasil suara sementara pemilu di AS.

300 Pemimpin dan Pejabat Tinggi dari Seluruh Dunia Kumpul di Azerbaijan, Ini yang Dibahas

KTT Global Pemimpin Agama untuk Iklim diselenggarakan CMP bekerjasama dengan Majelis Hukama Muslimin, Presidensi COP29, dan Program Lingkungan Hidup PBB di Azerbaijan.

PM Israel Netanyahu Pecat Menteri Pertahanan Yoav Gallant

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu memecat Menteri Pertahanan Yoav Gallant, pada Selasa malam, 5 November 2024. Hal itu dilaporkan oleh media Israel.

Survey Nasional Pilpres AS, 46 Persen Pemilih Lebih Condong ke Harris Daripada Trump

Menurut hasil awal jajak pendapat nasional yang dipublikasikan CNN, pada Rabu, 6 November 2024, sekitar 46 persen pemilih di AS, memiliki pandangan positif kepada Harris.

Logo VLIX

Header bg

Terpopuler

Anggota DPRD Diduga Selingkuh 14 Tahun Hingga Punya Anak, Partai Demokrat Turun Tangan!

Anggota DPRD Kabupaten Bogor dari Partai Demokrat, Candra Kusuma, kini menjadi sorotan publik setelah diduga terlibat dalam perselingkuhan selama 14 tahun.

 Habib Rizieq Bicara Kasus Suswono dan Ahok, Dirdik Jampidsus Viral Gegara Jam Tangan

Berita tentang pakar intelijen minta TNI-Polri waspada selama Presiden Prabowo kunjungan keluar negeri juga menjadi berita yang banyak menarik perhatian pembaca.

Oknum Pegawai Komdigi Minta Setoran 2 Minggu Sekali ke Website Judol Agar Tak Diblokir

Para pemilik website judi online wajib menyetor uang tiap dua minggu sekali ke pegawai dan staf ahli Komdigi jika tak mau websitenya diblokir

Angkot Tercebur Kali di Kebayoran Gara-gara Jalan Terendam Banjir, Begini Penampakannya

Sebuah angkot jurusan Kebayoran Lama-Ciputat tercebur ke dalam Kali Grogol di kawasan Jalan Jatayu, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa sore.

Detik-detik Pemungutan Suara Ditutup, Harris Sebut Trump Hanya Akan Memikirkan Dirinya Sendiri

Calon presiden dari Partai Demokrat Kamala Harris mendesak para pemilih untuk 'move on' dari mantan Presiden Donald Trump.

Selengkapnya

Partner

img_title

Kevin Diks akan menjalani sumpah WNI usai DPR RI setuju memberi status kewarganegaraan kepada pemain keturunan Maluku-Belanda tersebut. Dijadwalkan, Kevin Diks akan menj

img_title

Gunung Iya di Ende, NTT, menunjukkan peningkatan aktivitas hingga dinaikkan ke Level III (Siaga). Masyarakat diminta waspada, menjauhi radius 3 km, dan mengikuti arahank

img_title

"Jawarul Mutakin, pengusaha muda asal Blitar, membagikan cerita perjuangan dan tantangan yang dihadapinya dalam merintis usaha hingga akhirnya meraih kesuksesan.

img_title

Calon Wali Kota Depok nomor urut 02, Supian Suri mengkritik klaim petahana dari PKS, Imam Budi Hartono (IBH) dan Ririn Farabi, terkait jaminan kesehatan atau yang disebut

Selengkapnya

Isu Terkini

whatsapp-logo

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |