Aion Hyptec HT Ultra Dijual Rp800 Jutaan, Dapat Garansi Seumur Hidup

2 weeks ago 4

Jumat, 8 November 2024 - 16:33 WIB

Jakarta, VIVA – Aion Indonesia secara resmi mengumumkan harga dua model mobil listrik terbaru mereka, yakni Hyptec HT Premium dan Hyptec HT Ultra, yang masing-masing dibanderol Rp685 juta dan Rp835 juta on the road Jakarta.

Acara peluncuran tersebut berlangsung pada hari ini dan dipimpin oleh Vice President Aion Indonesia, Major Qin. Dalam presentasinya, ia menjelaskan berbagai penawaran menarik bagi konsumen yang membeli kedua model tersebut.

“Kami memberikan garansi seumur hidup untuk baterai, motor, dan sistem kontrol elektronik,” ujarnya, dikutip VIVA Otomotif Jumat 8 November 2024.

Selain itu, garansi kendaraan mencakup 8 tahun atau hingga 160 ribu kilometer, tergantung mana yang tercapai lebih dahulu.

Acara Aion Hyptec di Pantai Indah Kapuk

Photo :

  • VIVA/Yunisa Herawati

"Konsumen juga akan mendapatkan wall charger gratis beserta instalasinya, serta garansi seumur hidup untuk pembaruan perangkat lunak OTA (over-the-air)," tuturnya.

Salah satu fitur eksklusif yang dimiliki oleh Hyptec HT Ultra adalah pintu gull wing alias sayap camar, yang memungkinkan akses masuk dan keluar kendaraan dengan lebih mudah berkat pintu yang dapat terbuka dan melipat ke atas. Hal ini menjadi pembeda signifikan antara varian Ultra dan Premium, yang lebih konvensional.

Terkait dengan dukungan jaringan, Major mengungkapkan bahwa Aion Indonesia telah memiliki 20 diler dan pusat layanan after sales yang tersebar di seluruh Indonesia, dan jumlah ini akan terus diperluas.

"Kami berkomitmen untuk memperkuat jaringan penjualan kami demi memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen," jelasnya.

Sebagai informasi, Hyptec HT ditenagai oleh motor listrik berdaya 250 kW atau setara dengan 335 daya kuda, serta torsi 430 Nm. Mobil ini bisa berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam dalam waktu 5,8 detik.

Dengan kapasitas baterai 83 kWh, mobil dapat menempuh jarak lebih dari 600 km dengan sekali pengisian penuh. Selain itu, pengisian cepat selama 15 menit bisa memberikan tambahan jangkauan hingga 400 km.

Halaman Selanjutnya

Terkait dengan dukungan jaringan, Major mengungkapkan bahwa Aion Indonesia telah memiliki 20 diler dan pusat layanan after sales yang tersebar di seluruh Indonesia, dan jumlah ini akan terus diperluas.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |