Sumber : Bogor, VIVA --Masa akhir kampanye sebelum memasuki masa tenang di Pilkada Koga Bogor diwarnai perusakan Alat Peraga Kampanye (APK) baliho hingga billboard, pasangan Calon Walikota Bogor Nomor urut 2 Atang Trisnanto. Yang menyita perhatian, Billboard besar yang terpasang di jembatan penyeberangan orang (JPO) depan Gedung Alumni IPB, Jalan Pajajaran. Selain billboard, alat peraga kampanye (APK) lain di sejumlah lokasi juga dilaporkan mengalami kerusakan. Diduga perusakan dilakukan oleh orang tak dikenal (OTK) pada saat malam dini hari. Menanggapi insiden tersebut, Ketua Satgas Jabar Putih Kota Bogor Adityawarman Adil mengimbau seluruh timnya untuk tetap menjalankan kampanye secara damai, menghormati pasangan calon lainnya, dan tidak terlibat dalam tindakan merusak APK. "Saya ajak seluruh tim sukses untuk tetap jaga kondisi selama masa kampanye agar tetap kondusif dan damai ," ujar Adit kepada VIVA, Sabtu 23 November 2024. Adit mengungkapkan bahwa sabotase billboard terjadi pada rentang waktu 16 hingga 18 November 2024. "Iya, saya menerima laporan adanya pencopotan APK pada Sabtu hingga Senin," ungkapnya. Adit pun melanjutkan bahwa timnya akan melakukan penurunan APK secara mandiri. "Hari tenang nanti, timses akan menurunkan sendiri APK yang sudah dipasang. Penuruan APK secara mandiri ini selalu kami lakukan di setiap perhelatan baik pemilihan legislatif maupun pemilihan kepala daerah. Ini bentuk tanggungjawab kami akan APK yang sudah kami pasang" tegasnya.
VIVA.co.id 23 November 2024 Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Hutan mangrove merupakan garda terdepan dalam perlindungan pantai. Selain memiliki peran strategis melindungi ekosistem pesisir, mangrove juga sebagai habitat penting.
Dalam kunjungan tersebut, Jokowi didampingi oleh Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah nomor urut 2, Ahmad Lutfi dan Taj Yasin.
Polda Jateng mengungkap 28 kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) pada bulan November 2024. Petugas menangkap 29 tersangka.
Untuk mendukung transparansi dan akuntabilitas proses Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) 2024, Lembaga Survei KedaiKOPI gelar quick count.
Jenazah Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ryanto Ulil Anshar telah tiba di rumah duka di Kota Makassar, Sulawesu Selatan (Sulsel) pada Sabtu 23 November 2024.
Terpopuler
Saat ini Indonesia tengah dikejutkan dengan peristiwa polisi tembak polisi. Kejadian tersebut terjadi oleh Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Polres Solok Selatan.
Presiden Prabowo pun menegaskan dukungan Indonesia terhadap kemerdekaan bangsa dan negara Palestina.
Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang Iskandar menembak mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan (Solsel) bernama AKP Ulil Ryanto Anshari.
Selengkapnya Partner
Permasalahan judi online atau judol kini menjadi prioritas pemerintah untuk diberantas. Hal tersebut lantaran judol membawa dampak buruk bagi masyarakat. Tidak hanya dala
Prediksi skor, jadwal, dan link live streaming Barito Putera vs Persita di BRI Liga 1 hari ini, Sabtu (23/11), mulai pukul 15.30 WIB!
Oppo A80 5G hadir dengan layar 120Hz, chip Dimensity 6300, dan baterai 5100mAh. Ponsel ini diluncurkan di Belanda dengan harga terjangkau.
Selengkapnya Isu Terkini
Atang-Aninda pilkada Bogor.
Jokowi Dukung Pasangan Yoga-Sova di Pilkada Klaten 2024
Dalam kunjungan tersebut, Jokowi didampingi oleh Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah nomor urut 2, Ahmad Lutfi dan Taj Yasin.