Sumber : Jakarta, VIVA – Bagi para pemilik surat izin mengemudi di Jakarta yang masa berlakunya segera habis, Polda Metro Jaya pada hari ini menyediakan mobil SIM Keliling yang tersebar di lima lokasi. Dilansir VIVA dari Korlantas Polri, Kamis 7 November 2024 mobil SIM Keliling yang biasa ada di wilayah Utara pada pekan ini ditiadakan. Sementara bagi yang ada di Jakarta Pusat, bisa datang ke Kantor Pos Lapangan Banteng. Satu mobil SIM Keliling diparkir di Mall Grand Cakung, yang melayani perpanjangan SIM untuk warga Jakarta Timur, sementara dua lagi ada di Mall Citraland dan LTC Glodok untuk warga Jakarta Barat. Mobil SIM Keliling terakhir ada di Kampus Trilogi Kalibata, yang lokasinya ada di Jakarta Selatan. Waktu pelayanan semua mobil SIM Keliling yakni mulai pukul 08.00 WIB hingga 14.00 WIB. Sementara itu, khusus untuk warga Bekasi disediakan mobil SIM Keliling yang pada hari ini diparkir di Bekasi Cyber Park. Jangan lupa untuk mengambil nomor antrean terlebih dahulu, dan waktu pelayanannya mulai pukul 08.00 WIB hingga 10.00 WIB. Pengurusan perpanjangan masa berlaku SIM warga Bogor pada hari ini bisa dilakukan di mobil SIM Keliling yang terparkir di Polsek Ciampea dan Yogya Dramaga. Waktu pelayanannya mulai pukul 09.00 WIB hingga 12.00 WIB. Bagi warga Bandung yang butuh mengurus perpanjangan masa berlaku SIM, maka bisa mengunjungi satu dari dua mobil SIM Keliling yang pada hari ini diparkir di King’s Shopping Center dan Pasar Modern Batununggal. Pelayanannya mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai. Biaya perpanjang SIM, sesuai dengan PP Nomor 60 Tahun 2016 tentang Penerimaan Negara Bukan Pajak, adalah Rp80 ribu untuk perpanjangan SIM A dan Rp75 ribu untuk perpanjangan SIM C. Syaratnya yakni Foto Kopi KTP yang masih berlaku, foto kopi SIM lama dan SIM asli, serta bukti cek kesehatan. Halaman Selanjutnya Bagi warga Bandung yang butuh mengurus perpanjangan masa berlaku SIM, maka bisa mengunjungi satu dari dua mobil SIM Keliling yang pada hari ini diparkir di King’s Shopping Center dan Pasar Modern Batununggal. Pelayanannya mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai.
Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Kondisi pasar otomotif khususnya pada penjualan kendaraan roda empat saat ini bisa dikatakan sedang tidak baik dengan daya beli konsumen yang menurun.
PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menanggapi terkait adanya catatan model Venue di situs resmi NIlai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) Jakarta.
Honda diterpa masalah di beberapa negara, produk-produk barunya ditarik dari tangan konsumen karena cacat produksi. Setelah Honda CR-V e:HEV, kini Civic, dan Civic Type R
Saat ini, industri baterai berkembang pesat, terutama di bawah dominasi pabrikan Tiongkok yang saling bersaing.
Dalam isu elektrifikasi otomotif, mobil listrik sering dipandang sebagai solusi utama bagi upaya dekarbonisasi dan kualitas udara bersih.
Terpopuler
Anggota DPR RI Komisi X, Anita Jacoba Gah diserang netizen setelah mengkritik Timnas Indonesia terkait banyaknya pemain naturalisasi, saat rapat bersama PSSI, serta Kemen
Berita tentang bocoran wujud baru subsidi BBM dan mobil listrik pertama Suzuki, banyak dibaca hingga jadi terpopuler di VIVA Otomotif.
Pasar otomotif Indonesia terus bergeliat dengan berbagai pilihan menarik, terutama di segmen mobil dengan harga Rp100 jutaan.
Selengkapnya Partner
Apple terus membuat kejutan bagi para penggemarnya dengan berbagai perangkat terbaru. Kabar terbaru menyebutkan bahwa perusahaan asal Amerika Serikat ini
Edy Rahmayadi mempertanyakan kaitan Blok Medan terkait dengan tambang di Maluku Utara dengan Bobby Nasution dan istri, Kahiyang Ayu dengan Gubernur Malut, Abdul Gani.
Samsung Galaxy Z Fold6 juga dibekali kemampuan fotografi yang unggul. Perangkat ini dilengkapi kamera dengan pemrosesan AI terbaru menggunakan fitur ProVisual Engine
Selengkapnya Isu Terkini