Kata Kluivert Usai Timnas Indonesia Dihajar Arab Saudi

3 weeks ago 10

Kamis, 9 Oktober 2025 - 07:29 WIB

VIVA – Timnas Indonesia harus menelan kekalahan dramatis 2-3 dari Arab Saudi pada laga pembuka Grup B putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Duel panas ini berlangsung di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Kamis dini hari WIB, 9 Oktober 2025.

Meski sempat unggul lebih dulu lewat penalti Kevin Diks di menit ke-11, Skuad Garuda gagal mempertahankan keunggulan. Arab Saudi tampil dominan dan lebih efektif dalam memanfaatkan peluang.

Tiga gol tuan rumah dicetak oleh Saleh Abu Al Shamat (17’) dan dua gol Feras Albrikan (36’ lewat penalti dan 62’). Sementara Indonesia hanya mampu membalas melalui dua gol penalti Kevin Diks (11’ dan 88’).

Arab Saudi benar-benar menekan sejak kebobolan lebih awal. Mereka mencatatkan 17 tembakan dengan 10 on target serta enam peluang besar sepanjang laga. Tak hanya itu, The Green Falcons juga mencatat 27 sentuhan di kotak penalti Indonesia — bukti betapa intensnya tekanan ke gawang Maarten Paes.

Sementara Indonesia kesulitan keluar dari tekanan. Serangan balik cepat beberapa kali dilakukan, tapi tidak cukup tajam untuk mengubah jalannya pertandingan. Penalti kedua Diks di menit ke-88 hanya memperkecil kedudukan tanpa mampu menyelamatkan poin.

Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, mengakui anak asuhnya menghadapi kesulitan dalam persiapan laga penting ini. Waktu berkumpul yang sangat singkat membuat timnya belum padu sepenuhnya.

Namun, pelatih asal Belanda itu menegaskan tidak ingin berlindung di balik alasan tersebut.

“Saya bukan pelatih yang suka mencari alasan. Pemain terakhir baru datang kemarin, tentu itu tidak ideal untuk laga penting seperti ini. Tapi, itulah faktanya,” ujar Kluivert usai pertandingan.

“Banyak pemain kami yang bermain di luar negeri, jadi waktu untuk latihan bersama sangat terbatas. Tapi sekali lagi, saya tidak ingin bersembunyi di balik hal itu,” lanjutnya.

Kekalahan ini menjadi pelajaran penting bagi Kluivert dan skuad Garuda untuk menatap laga selanjutnya melawan Irak, Minggu (12/10/2025) dini hari WIB. Kemenangan akan menjadi harga mati demi menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.

Duel Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Klasemen Grup B: Arab Saudi di Puncak, Timnas Indonesia di Posisi ....

 Timnas Indonesia harus puas menempati posisi juru kunci klasemen sementara Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2026

img_title

VIVA.co.id

9 Oktober 2025

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |