Aceh, VIVA – Program Sekolah Garuda Transformasi membawa semangat baru bagi para siswa SMAN 10 Fajar Harapan Banda Aceh. Mereka optimis program unggulan dari pemerintah ini akan membuka lebih banyak peluang untuk melanjutkan pendidikan ke universitas terbaik dunia.
Sebagai salah satu sekolah yang resmi ditetapkan menjadi Sekolah Garuda Transformasi, SMAN 10 Fajar Harapan dikenal dengan prestasi akademik yang konsisten. Setiap tahun, sekolah ini berhasil mengantarkan sejumlah siswanya menembus perguruan tinggi bergengsi di dalam dan luar negeri.
Harapan Rafi: Kuliah Pertambangan di Australia
![]()
Salah satu siswa kelas 12, Rafi (17), mengaku bangga dengan perubahan besar yang dibawa program Sekolah Garuda Transformasi. Ia menilai program ini memberikan kesempatan yang lebih luas bagi siswa untuk menggapai impian kuliah di luar negeri.
“Dengan adanya program Sekolah Garuda Transformasi ini, kami jadi punya kesempatan untuk bisa kuliah di luar negeri. Jujur, saya senang,” ujar Rafi di sekolah, Rabu 8 Oktober 2025.
Rafi menuturkan, SMAN 10 Fajar Harapan memang telah memiliki tradisi kuat dalam mengantarkan siswanya ke universitas luar negeri. “Menurutku, dengan adanya program transformasi ini mungkin akan lebih banyak yang bisa kuliah ke luar,” ucapnya.
Rafi sendiri sudah menyiapkan rencana studinya. Ia berminat melanjutkan pendidikan di bidang pertambangan, dengan kampus impian di University of New South Wales (UNSW), Australia.
“Aku sudah riset, UNSW itu masuk Top 5 dunia untuk jurusan pertambangan,” tambahnya dengan semangat.
Iffah Ingin Kejar Cita-cita di Wharton Business School
Sementara itu, IIffah Azka Alia (17), juga siswa kelas 12 di sekolah yang sama, bercita-cita melanjutkan studi ke Amerika Serikat. Ia menargetkan University of Pennsylvania, kampus ternama yang menaungi Wharton Business School, salah satu sekolah bisnis tertua di dunia.
“Kalau aku bisa kuliah di luar negeri, aku pengen banget ke University of Pennsylvania di USA. Di sana ada Wharton Business School, sekolah bisnis tertua di dunia,” ujar Ifah.
Ia juga sudah membaca kurikulum jurusan Business, Economics, and Public Policy yang menjadi incarannya. “Di situ aku bukan cuma belajar ekonomi dan bisnis, tapi juga tentang gimana caranya bikin kebijakan publik yang bagus,” jelasnya.
Halaman Selanjutnya
Ifah percaya, program Garuda Transformasi akan menjadi batu loncatan penting untuk mewujudkan cita-citanya. “Aku yakin program ini all-in support siswa untuk pergi ke sana,” tegasnya.

3 weeks ago
15









