Richard Lee Vs Doktif Ribut, Deddy Corbuzier Singgung Sumpah Dokter: Buat Memperkaya Diri?

4 weeks ago 7

Minggu, 22 Desember 2024 - 11:05 WIB

Jakarta, VIVA – Kisruh antara Doktif dan Dokter Richard Lee kini kian memanas. Hal ini bermula dari Richard Lee yang mengkritik Doktif lantaran suka membongkar hasil uji lab produk skincare yang ternyata overclaim alias mengklaim kandungan tidak sesuai dengan uji lab. Doktif pun lantas membalas kritikan Richard Lee hingga menyinggung perihal urusan pribadi. 

Masalah ini sampai ke telinga Deddy Corbuzier hingga membuatnya kesal. Padahal menurut suami Sabrina Chairunnisa tersebut, setiap dokter telah disumpah dan harus bekerja sesuai dengan aturan yang dibuat. Scroll untuk tahu cerita lengkapnya, yuk!

"Dokter tuh punya sumpah. Apa sumpahnya? Memperkaya diri? Jualan terbesar di TikTok? Ribut sama dokter, dokter antar dokter? Apa sumpahnya dokter?" kata Deddy Corbuzier, mengutip video YouTubenya, Minggu 22 Desember 2024.

Deddy Corbuzier.

Photo :

  • VIVA/Ichsan Suhendra

Meskipun bukan seorang dokter, Deddy Corbuzie bisa menyebutkan salah satu isi sumpah dokter tentang menjalankan tugas mereka secara terhormat dan bersusila. Di sini, ia menyinggung soal kehormatan dan martabat para dokter yang nampaknya belakangan ini justru mulai menyimpang karena perselisihan di media sosial seperti yang dilakukan Doktif dan Richard Lee.

"Nih ya, gua tau beberapa sumpah dokter. Salah satunya, saya akan menjalankan tugas saya dengan cara yang terhormat dan bersusila. Sesuai dengan martabat pekerjaan saya. Terhormat. Apa dengan cara ngasih diskon gitu barang yang udah over sell? Apa? Apa dengan doktif pakai topeng gitu? Kayak Batman gitu? Apa?" kata Deddy Corbuzier.

Deddy Corbuzier pun menyinggung soal Doktif yang kerap menunjukkan dirinya sambil mengenakan topeng. Padahal, seharusnya ia bisa terbuka saja tentang identitas aslinya di depan publik alih-alih menyamarkan dengan menggunakan topeng.

Selain tentang kehormtan, Deddy Corbuzier juga menyebutkan sumpah dokter perihal persaudaraan antar teman sejawat yang mana seharusnya sesama profesi dokter bisa saling merangkul ketika ada masalah bukannya malah saling menjatuhkan.

Namun dalam masalah Doktif dan Richard Lee, seolah keduanya sudah lupa dengan sumpah tersebut hingga saling serang lewat media sosial dan podcast.

"Sumpah lainnya, ini menarik nih. Ini sumpah dokter. Saya akan memperlakukan teman sejawat saya sebagai saudara kandung. Itu ada di sumpah dokter, teman sejawat saya sebagai saudara kandung," tuturnya.

"Dokter sama dokter berantem. Satu ngatain Suneo, satu bertopeng. Berantem. Tapi kan dua-duanya punya pembelaan dong. Wah saya kan untuk kebaikan masyarakat. Wah saya kan menjual barang yang bagus. Wah dia kan menipu," tambahnya. 

Deddy Corbuzier mengaku miris melihat perilaku para dokter kecantikan ini, mengingat masih banyak dokter di luaran sana yang benar-benar bekerja dari hati untuk melayani pasien. Menurut Deddy Corbuzier, di luaran sana masih banyak dokter yang tidak menggemborkan kekayaan tetapi justru menjual harta benda mereka agar bisa membelikan obat pada pasien.

Halaman Selanjutnya

Selain tentang kehormtan, Deddy Corbuzier juga menyebutkan sumpah dokter perihal persaudaraan antar teman sejawat yang mana seharusnya sesama profesi dokter bisa saling merangkul ketika ada masalah bukannya malah saling menjatuhkan.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |