VIVA – Memiliki motor dengan penampilan mulus, dan mesin yang prima tentu menjadi impian semua orang. Tapi seiring pemakaian ada saja yang membuat bodi motor lecet, atau kerusakan pada komponen lain.
Ada beberapa faktor yang membuat bodi motor jadi lecet diantaranya terjadi benturan dengan benda keras, bersenggolan dengan kendaraan lain saat digunakan, ataupun di lahan parkir yang sempit.
Berbagai cara dilakukan agar bodi motor tetap mengkilap, dan terjaga meskipun dipakai sehari-hari, misalnya menggunakan coating, lapisan film transparan, atau membungkusnya dengan stiker alias decal.
Namun cara tersebut hanya melindungi warna asli bodi motor agar tidak cepat kusam, sedangkan jika terjadi tabrakan, atau benturan dengan benda keras tetap saja lecet, hingga pecah.
Maka untuk melindungi motor dari benturan, salah satu pemilik Yamaha Aerox 155 menggunakan kerangkeng besi seperti yang terlihat dari unggahan video Instagram @unikpos.
“Saking sayangnya sama motornya, mantap,” tulis status dalam video tersebut, dikutip, Selasa 19 November 2025.
Rangkaian besi itu terlihat menempel di pijakan kaki yang memanjang ke bagian depan bodi depan, dan bagian belakang bertumpu pada jok. Terlihat ada sekitar 12 rangkaian besi terpisah yang dibuat layiknya kurungan.
Bisa dibayangkan beban motor menjadi lebih berat berkat adanya besi tersebut, sehingga tidak menutup kemungkinan bahan bakar menjadi lebih boros, dan cara kerja mesin menjadi lebih berat akibat bobot yang bertambah.
Melihat dari desainnya, Yamaha Aerox 155 berwarna hitam tersebut diduga edisi baru yang meluncur pertama kali di Indonesia pada 2020. Tersedia dalam tiga tipe, yaitu Connected ABS, CyberCity, dan Standard.
All New Aerox 155 memiliki ciri khas desain X-shape yang menegaskan konsep crossover, antara supersport dan skuter. Dipertegas dengan desain fairing yang membuatnya tampil lampu utama yang tajam.
Penerangan, dan lampu pengereman Aerox baru sudah LED, beberpaa fitur moderen juga tersemat seperti panel instrument digital yang bisa terhubung dengan smartphone melalui Yamaha Connected.
Sistem konektivitas itu dapat menghubungkan motor, dan handphone melalui Bluetooth, atau internet melalui aplikasi. Pemilik bisa melihat berbagai informasi motor matik itu hanya melalui genggaman tangan.
Kemudian terdapat kunci pintar, atau smart keyless yang dilengkapi answer back system untuk memudahkan mencari motor di lahan parkir, dan terdapat elektrik power soket untuk pengisian baterai handphone.
Adapun cara pemilik Aerox bermesin 155cc itu melindungi motornya bikin tepok jidar, karena jarang dilakukan orang pada umumnya.
Halaman Selanjutnya
Bisa dibayangkan beban motor menjadi lebih berat berkat adanya besi tersebut, sehingga tidak menutup kemungkinan bahan bakar menjadi lebih boros, dan cara kerja mesin menjadi lebih berat akibat bobot yang bertambah.