Jakarta, VIVA – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengucapkan terima kasih kepada Shin Tae-yong (STY) setelah pemecatannya dari kursi pelatih Timnas Indonesia.
Erick juga menyambut kedatangan pelatih baru, Patrick Kluivert, yang akan memimpin Timnas Indonesia dalam perjalanan baru mereka.
Dalam unggahannya di media sosial pada Sabtu, 11 Januari 2025 malam, Erick mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert
Photo :
- Tangkapan Layar X
"Terima kasih, Coach Shin Tae Yong, atas segala yang telah Anda lakukan untuk Timnas Indonesia,” tulis Erick Thohir, dikutip dari Instatagramnya, Sabtu, 11 Januari 2025.
Setelah itu, Erick melanjutkan dengan mengumumkan kedatangan Patrick Kluivert.
"Sekarang saatnya menyambut Coach Patrick Kluivert seiring dengan bab baru di sepak bola Indonesia,” ujarnya.
Erick juga membagikan foto STY dan Kluivert dalam unggahannya, menandai peralihan penting dalam kepelatihan Timnas Indonesia. Pemutusan hubungan kerja dengan STY diumumkan pada Senin, 6 Januari 2025. sementara pada Rabu, 8 Januari 2025, PSSI secara resmi mengumumkan Kluivert sebagai pelatih baru.
Kluivert dipilih untuk memimpin Timnas Indonesia menuju Piala Dunia 2026, dengan misi meloloskan Timnas Indonesia melalui empat laga terakhir di fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga tersebut akan dilangsungkan melawan Australia, Bahrain, China, dan Jepang pada Maret dan Juni 2025.
Di bawah kepemimpinan STY, Timnas Indonesia mencatatkan satu kemenangan, tiga hasil imbang, dan dua kekalahan dalam enam laga terakhir, yang membuat mereka berada di peringkat ketiga Grup C.
Sebagai informasi, PSSI mempercayakan Patrick Kluivert untuk membesut Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan. Di dalamnya ada opsi untuk perpanjangan kontrak.
Selain Kluivert, sosok lain yang turut mendapat kontrak dari PSSI adalah Alex Pastoor dan Denny Landzaat. Keduanya akan jadi asisten pelatih.
Nantinya di dalam jajaran kepelatihan Timnas Indonesia pimpinan Kluivert juga ada sosok dari Indonesia. Tapi belum disebutkan siapa yang mengisi pos tersebut.
Halaman Selanjutnya
"Sekarang saatnya menyambut Coach Patrick Kluivert seiring dengan bab baru di sepak bola Indonesia,” ujarnya.