Tujuh Jadwal Sempat Tertunda, Perjalanan Kereta Cepat Whoosh Kini Normal Kembali

2 weeks ago 8

Sabtu, 9 November 2024 - 18:12 WIB

Jakarta, VIVA – Perjalanan kereta cepat Whoosh sudah kembali normal usai terdampak angin puting beliung. Pasalnya, akibat amukan puting beliung atap rumah warga di sekitaraCimahi, Jawa Barat terbang hingga menutupi perlintasan kereta cepat Whoosh.

Corporate Secretary PT KCIC, Eva Chairunisa mengatakan bahwa perjalanan kereta cepat Whoosh sudah kembali normal sejak pukul 14.30 WIB.

"Benda asing berupa atap seng dari perumahan sekitar jalur yang sebelumnya terbawa angin kencang akibat cuaca buruk berhasil dievakuasi oleh petugas," ujar Eva dalam keterangan tertulis, Sabtu 9 November 2024.

Whoosh

Photo :

  • VIVA.co.id/Arianti Widya

"Setelah dilakukan evakuasi, petugas juga telah melakukan pemeriksaan secara menyeluruh atas kondisi jalur rel, listrik aliran atas, dan prasarana Whoosh lainnya pada lokasi untuk memastikan keamanan perjalanan," ujarnya.

Eva menuturkan bahwa akibat angin puting beliung, tujuh perjalanan kereta cepat harus tertunda. Meski sudah normal, sejumlah perjalanan masih ada yang terlambat.

"Akibat gangguan tersebut, terdapat 7 perjalanan Whoosh yang terdampak pada rentang pukul 13.00 hingga 14.30. Meski saat ini jalur sudah dapat beroperasi normal, masih terdapat Whoosh yang mengalami keterlambatan dampak dari sejumlah kereta yang sempat tertahan sebelumnya. Pengaturan pola operasi terus dilakukan agar seluruh perjalanan Whoosh dapat berjalan kembali sesuai jadwal," sebut Eva.

Dalam peristiwa tersebut, KCIC turut menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi dan berkomitmen untuk terus menjaga keselamatan serta kenyamanan perjalanan penumpang.

Sebelumnya, perjalanan kereta cepat Whoosh terganggu akibat adanya angin puting beliung di kawasan Cimahi, Jawa Barat pada Sabtu, 9 November 2024.

"Sejumlah perjalanan Whoosh dari dan menuju Halim mengalami keterlambatan karena tim prasarana KCIC harus melalukan evakuasi pada atap seng dari perumahan warga yang terjatuh di jalur rel kereta Whoosh KM 118+500 karena terbawa angin kencang," ujar Corporate Secretary PT KCIC, Eva Chairunisa dalam keterangan tertulis, Sabtu 9 November 2024.

"Menurut keterangan warga pada petugas KCIC yang melalukan pengecekan lokasi, sebelumnya pada kawasan tersebut memang terjadi hujan besar yang disertai dengan angin puting beliung," ujarnya.

Eva menyebutkan, akibat perjalanan Whoosh terganggu, sejumlah penumpang pun terpaksa harus menghadapi dampaknya.

Meski begitu, bagi penumpang Whoosh yang terdampak keterlambatan perjalanan bisa mendapatkan Service Recovery berupa makanan dan minuman.

"KCIC mengimbau penumpang untuk memperhatikan arahan petugas. Informasi lebih lanjut mengenai perjalanan Whoosh, masyarakat dapat menghubungi Customer Service di Stasiun atau Contact Center KCIC melalui 150909, WhatsApp chat ke 0815-1032-0909, email ke [email protected], serta Instagram reply dan DM ke @keretacepat_id," ujar Eva.

Halaman Selanjutnya

Sebelumnya, perjalanan kereta cepat Whoosh terganggu akibat adanya angin puting beliung di kawasan Cimahi, Jawa Barat pada Sabtu, 9 November 2024.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |