Sumber : Cirwbon, VIVA - Debat kedua empat pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat pada Pilkada 2024 digelar Sabtu (16/11/2024) malam ini di Cirebon mengusung tema kebudayaan. Dalam debat kedua ini KPU Jawa Barat mengucapkan terima kasih kepada para pasangan calon yang terus menciptakan kondusivitas di masa kampanye Pilgub Jabar. Calon Gubernur Jawa Barat yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) dan sembilan partai non parlemen, Dedi Mulyadi menerangkan ada empat kerangka kebudayaan dalam membangun Jawa Barat. “Kebudayaan Kulon, kebudayaan Priangan, Kebudayaan Cirebonan dan Kebudayaan Betawi, kerangka dasar ini akan melahirkan ekosistem yang namanya ekosistem ekonomi,” ujar Dedi saat debat, Sabtu 16 November 2024. Menurut Dedi, Jawa Barat dengan letak geografis wilayah mulai dari dataran, kelautan, perkotaan dan industri, memiliki cara dan treatmen yang berbeda dalam mengakaselarasi perekonomian dan kebudayaan. “Ekosistem ekonomi pegunungan, ekosistem ekonomi pendataran, ekosistem ekonomi kelautan, ekosistem ekonomi perkotaan dan industri,” kata Kang Dedi. “Seluruhnya harus dioptimalkan dengan empat kerangka dasar yang pertama mengevaluasi seluruh tata ruang di Jawa Barat, kedua melakukan pembangunan yang didasarkan pada Konservasi dan Perlindungan Sumber Daya Alam,” terangnya. “Ketiga mengembangkan pembangunan berkarakter yang melahirkan identitas wilayah baik Arsitektur, Jalan dan berbagai produk pembangunan, keempat pembangunan yang menghormati kebebasan beragama dan memberikan perlindungan ibadah secara merdeka,” tambahnya.
VIVA.co.id 16 November 2024 Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Brimob Polri, menghidupkan lahan tidur untuk dijadikan lahan produktif di Resimen IV Paspelopor Korbrimob Polri, Karawang Timur, Jawa Barat. Ini program ketahanan pangan.
Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Tessa Mahardhika mengatakan penyidik masih menelusuri jejak aliran uang terkait dugaan korupsi suap proyek perbaikan dan p
BMKG memastikan bahwa benda putih yang ditemukan mengambang dari langit hingga perlahan turun ke permukaan tanah di Murung Raya, Kalimantan Tengah, bukan awan jatuh.
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung menegaskan komitmennya untuk menjadi pemimpin yang mudah diakses oleh semua kalangan, termasuk kaum buruh. Pernyata
Gunung Semeru beberapa kali mengalami erupsi pada Sabtu pagi dan berdasarkan laporan petugas bahwa erupsi masih berlangsung saat laporan dibuat pada pukul 08.31 WIB.
Terpopuler
Mabes TNI buka suara soal beredarnya foto salah seorang perwira menengah (pamen) TNI berpangkat Kolonel sedang bersama tersangka kasus dugaan perundungan Ivan Sugianto
Seorang siswi beragama Kristen di Kota Bogor terpaksa sekolah di masdrasah tsanawiyah, setara sekolah menengah pertama, lantaran tak memiliki biaya untuk mengenyam SMP.
Polres Metro Tangerang Kota menangkap komplotan maling motor yang sempat menembak anggota saat aksinya digagalkan.
Polda Metro Jaya mengumumkan bahwa daftar pencarian orang, DPO kasus judi online yang melibatkan pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital atau Komdigi, terus bertambah.
Selengkapnya Partner
Mainkan game seru dan dapatkan saldo DANA gratis! Kumpulkan koin, selesaikan misi, dan tarik uang hingga Rp150 ribu langsung ke e-wallet. Mudah dan menyenangkan!
Apple kembali merilis Mac Mini terbaru dengan desain yang lebih kompak dan performa yang jauh lebih gahar. Ditenagai oleh chip M4 Pro yang canggih, Mac Mini terbaru ini s
Francesco "Pecco" Bagnaia jaga asa dalam perebutan juara dunia MotoGP 2024, usai menjadi pemenang sprint race Solidarity Grand Prix Barcelona.
Martin finis ketiga
Selengkapnya Isu Terkini
Ridwan Kamil Ingin Buat Pasukan Tiga Rompi untuk Urus Masalah Banjir hingga Anak Jalanan di Jakarta
Ridwan Kamil akan membuat pasukan tiga rompi jika terpilih jadi gubernur Jakarta. Pasukan tersebut akan mengurusi persoalan banjir, kebersihan hingga anak jalanan.