Jakarta, VIVA - Calon wakil gubernur (cawagub) Jakarta nomor urut 2, Kun Wardana menyebutkan, pihaknya akan memanfaatkan Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan untuk mengatasi banjir di Jakarta. Hal ini disampaikan Kun dalam debat ketiga Pilkada Jakarta dengan tema Lingkungan Perkotaan dan Perubahan Iklim, di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Minggu, 17 November 2024. "Waduk maupun kanal kita bisa masukan teknologi AI di sana, sehingga dia secara cerdas bisa menentukan posisi-posisi yang terbaik untuk Jakarta agar tidak terkena banjir," ujarnya. Selanjutnya, Kun mengatakan akan melakukan pemetaan berkala daerah banjir. Hal itu bertujuan agar diketahui informasi titik-titik rawan banjir, kemudian disampaikan ke masyarakat. "Dan juga kita ingin menyampaikan bagaimana nanti rencana mitigasinya dan kita akan koordinasi dengan BPBD dengan Intens ya untuk penanggulangan banjir," katanya. Selain itu, untuk mengatasi banjir di Jakarta pihaknya juga berjanji akan melakukan konsep sistem beton berpori. Nantinya, trotoar beton berpori ini bisa menyerap air sampai 600 liter. "Jadi sistem beton berpori, jadi trotoar-trotoar yang ada, dia punya beton pori-porinya itu nanti bisa menyerap air 600 liter per meter persegi per menit ya. Jadi jumlahnya cukup bagus untuk resapan air. Kemudian kita akan lakukan optimalisasi dan perbaikan pompa dan juga teknologi modifikasi cuaca ya khususnya untuk waktu-waktu tertentu," ujarnya.
VIVA.co.id 17 November 2024 Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Calon gubernur Jakarta nomor urut satu Ridwan Kamil menyebut Ahok menjadi gubernur yang paling brutal penggusurannya.
Calon Gubernur DKI Jakarta Nomor Urut satu, Ridwan Kamil menjawab pertanyaan Cagub DKI Jakarta Nomor urut tiga, Pramono Rano soal pernyataan mau pindahkan Balai Kota.
Calon gubernur Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun mengusulkan untuk membangun kolam pipi monyet sebagai solusi ketersediaan air bersih untuk warga Jakarta.
Ridwan Kamil menyebutkan, dia dan pasangannya, Suswono sudah punya inovasi terkait air minum untuk warga Jakarta.
Calon Wakil Gubernur nomor urut satu, Suswono menjelaskan gagasannya dalam mengelola sampah mengutamakan budaya zero waste (‘gaya hidup tanpa sampah’) daripada pengenaan.
Terpopuler
Mabes TNI buka suara terkait foto seorang perwira menengah (pamen) TNI berpangkat kolonel bersama tersangka kasus dugaan perundungan pelajar SMA di Surabaya, Ivan Sugiant
Seorang mahasiswa asal Bengkulu Tengah berinisial MAT (22) menjadi sorotan setelah terlibat dalam kasus tabrak lari di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
Satuan Reserse Kriminal dari Polres Asahan, meringkus seorang gadis di Kabupaten Asahan, yang masih berusia 19 tahun, berinsial DS. Dia ditangkap karena menjadi mucikari.
Presiden Indonesia Prabowo Subianto tiba-tiba ditarik lengannya oleh Presiden Vietnam, Jenderal Luong Cuong yang sempat berlari, hanya untuk ingin berfoto dengan Prabowo.
Selengkapnya Partner
Film drama, genre yang menawarkan pengalaman menonton yang mendalam dan mengusik emosi. Film-film ini menceritakan kisah manusia dengan segala kompleksitasnya, menguak pe
Benih telah membantu tanaman berevolusi menjadi berbagai bentuk menakjubkan yang memenuhi dunia kita dengan warna dan memberi kita makanan dan obat-obatan.
TikTok telah menjadi platform yang sangat populer untuk berbagi video kreatif dan menjangkau audiens yang lebih luas. Salah satu kunci sukses di TikTok adalah memahami d
Selengkapnya Isu Terkini
Kun Wardana, Debat Ketiga Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta
Ridwan Kamil soal Bendungan Sukamahi dan Ciawi: Saya Tolong Jakarta untuk Kurangi Banjir
Ridwan Kamil mengklaim ikut andil dalam upaya pengurangan banjir di Jakarta, sewaktu masih menjabat Gubernur Jawa Barat dengan membuat Bendungan Sukamahi dan Ciawi