Sumber : Tokyo, VIVA – Manufaktur asal Jepang, Nissan akan melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) terhadap karyawan secara massal. Dilansir VIVA dari laman The Japan Times pada Selasa, 12 November 2024, Nissan akan memberhentikan 9.000 karyawan di seluruh dunia dan mengurangi kapasitas produksinya sebesar 20 persen. Tindakan tersebut dilakukan lantaran Nissan tercatat mengalami kerugian sebesar 9,3 miliar yen atau hampir Rp1 triliun pada kuartal ketiga tahun 2024, mencakup periode Juli hingga September. Pada Juli lalu, Nissan menurunkan proyeksi laba operasional tahunan dari 600 miliar yen menjadi 500 miliar yen akibat lemahnya penjualan di Tiongkok, Jepang, dan Amerika Utara. Photo : Makoto Uchida, CEO Nissan mengungkapkan kepada para investor bahwa saat ini pihaknya sedang menghadapi tantangan dari eksternal dan internal. "Nissan saat ini mengalami dampak bukan hanya dari tantangan eksternal, tetapi juga dari masalah internal kami sendiri," ujarnya. Adapun, hal tersebut mengisyaratkan persaingan ketat dengan produsen mobil asal Tiongkok dan target penjualan yang terlalu ambisius dari Nissan. Selain itu, Nissan juga berencana menjual sebagian sahamnya di Mitsubishi Motors sebesar 34,07 persen dan mengurangi biaya tetap sebesar 300 miliar yen atau sekitar Rp30 triliun.
VIVA.co.id 7 November 2024 Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Untuk meramaikan persaingan mobil ramah lingkungan, PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) resmi meluncurkan Mazda MX-30, namun langkahnya menjual mobil listrik pertama Mazda
Kecelakaan kembali terjadi di Tol Cipularang arah Jakarta, kali ini tabrakan beruntun di KM 92 yang melibatkan 17 kendaraan seperti mobil pribadi dari berbagai jenis, da
Viral di sosial media video detik-detik insiden tabrakan beruntun horor di Tol Cipularang, di mana sebuah truk menghantam mobil-mobil yang ada di depannya.
Dalam keadaan darurat, pengguna jalan tol diperbolehkan menggunakan bahu jalan sebagai area pemberhentian sementara.
Terpopuler
Kecelakaan maut di Tol Cipularang KM 92, Senin 11 November 2024, sore hari, kemarin melibatkan 17 kendaraan, di mana biang kerok dari tabrakan beruntun tersebut adalah tr
Pada Kamis 11 November 2024 sekitar pukul 3 sore WIB, terjadi kecelakaan beruntun yang melibatkan banyak kendaraan di Tol Cipularang Km 92.
Dilansir dari Korlantas Polri, Selasa 12 November 2024, lokasi mobil SIM Keliling yang biasanya dioperasikan di wilayah wilayah Jakarta Pusat tersedia di Kantor Pos.
Selengkapnya Partner
Presiden Prabowo Subianto mengajak perusahaan-perusahaan besar di Amerika Serikat (AS) untuk terus berinvestasi di Indonesia. Beberapa pemimpin perusahaan besar Amerika S
Polda Sumatera Barat (Sumbar) meringkus sejumlah pengedar narkoba di wilayah Pasar Gaung, Padang, provinsi setempat pada Sabtu 9 November 2024. Kawasan itu
Mohamed Salah kembali memikat perhatian dunia sepak bola. Meski sudah memasuki usia 32 tahun, bintang Liverpool ini justru semakin tajam dan konsisten tampil gemilang ...
Selengkapnya Isu Terkini
Logo Nissan
Gandeng Mitsubishi, Nissan Bikin Mobil Nirsopir dan Battery EV
Dua produsen asal Jepang, Mitsubishi Corp. dan Nissan Motor Co. melakukan kerjasama untuk mendirikan usaha patungan baru.