Jakarta, VIVA – Dogecoin (DOGE), salah satu cryptocurrency terpopuler, saat ini menarik perhatian, usai mengalami lonjakan harga yang signifikan. Dalam sepekan terakhir, harga Dogecoin naik hingga 159% antara 6 hingga 12 November 2024. Para analis bahkan memprediksi bahwa harga DOGE bisa terus naik, bahkan mencapai Rp50 ribu hingga hampir Rp80 ribu per keping. Mungkinkah? Melansir dari Cointelegraph, Rabu, 20 November 2024, salah satu alat analisis yang digunakan para ahli adalah Gaussian Channel. Ini merupakan indikator yang membantu memetakan pola pergerakan harga berdasarkan distribusi aset. Photo : Analis pasar Trader Tardigrade menyebutkan, bahwa Dogecoin telah tiga kali mendapat dukungan kuat dari garis tengah Gaussian Channel, yang biasanya menjadi tanda lonjakan harga signifikan. "Jika pola sebelumnya terulang, Dogecoin bisa naik signifikan," tulis Tardigrade di platform X. Sebelumnya, DOGE pernah mengalami kenaikan besar pada 2016, 2021, dan kini diprediksi akan kembali melonjak di 2024. Sementara itu, berdasarkan analisis dari hukum diminishing returns, harga Dogecoin diperkirakan bisa mencapai USD3 hingga USD5 pada tahun 2025. Artinya, dengan kurs hari ini, Dogecoin berpotensi dihargai Rp47.610 hingga Rp79.350 per keping. Namun, sebelum mencapai level tersebut, DOGE diprediksi melewati harga tertingginya di USD0,73 atau sekitar Rp11.589. Proses ini kemungkinan berjalan bertahap sebelum Dogecoin mengalami lonjakan besar berikutnya. Namun, data dari Santiment, platform analitik blockchain, menunjukkan aktivitas wallet Dogecoin sedikit menurun dalam 24 jam terakhir. Menariknya, penurunan ini dianggap sebagai sinyal positif. "Penurunan jumlah wallet biasanya menunjukkan trader pemula menjual koin mereka karena ketakutan. Koin ini kemungkinan dibeli oleh investor besar yang berencana menyimpannya untuk jangka panjang," jelas Santiment.
VIVA.co.id 19 November 2024 Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Salah satu inovasi BRI yakni Asisten Virtual Sabrina, yang dirancang untuk mempermudah akses layanan perbankan hanya melalui aplikasi pesan singkat.
Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan standar hidup layak di Indonesia, yang direpresentasikan dengan pengeluaran riil per kapita per tahun.
Harga komoditas pangan mayoritas naik. Beberapa di antaranya adalah beras premium, bawang merah, bawang putih, bawang merah, daging sapi, telur ayam, hingga gula konsumsi
Laporan riset terbaru dari Pinhome, platform teknologi jual-beli properti, mengungkapkan bahwa industri properti menunjukkan tanda-tanda kebangkitan.
Saat hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2024 diumumkan, berbagai kode atau tanda sering terlihat dalam pengumuman. Salah satu tandanya seperti TL.
Terpopuler
Pernahkah Anda merasa gaji habis begitu saja tanpa sadar ke mana perginya uang Anda? Fenomena ini tentu sering terjadi, tak terkecuali pada generasi muda seperti Gen Z.
Harga emas internasional mencapai level tertinggi dalam 1 minggu pada perdagangan hari ini, Rabu, 20 November 2024.
Pemerintah akan menaikkan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari saat ini 11 persen, menjadi 12 persen pada 1 Januari 2025.
Siapa yang tidak tahu merek mobil Ferrari? Kuda jingkrar merah tidak hanya sekadar simbol kecepatan dan kemewahan, tapi juga gengsi.
Selengkapnya Partner
Daftar HP OPPO 5G termurah 2024 ini menawarkan spesifikasi andal dengan harga terjangkau tanpa bikin kantong jebol, apalagi desain modern dan internet 5G yang cepat.
Terkadang, kita semua butuh pelarian dari kesedihan dengan menenggelamkan diri dalam cerita yang menyentuh hati. Film-film dengan alur cerita yang mengharukan dan karakte
Motorola kembali meramaikan pasar ponsel lipat dengan merilis dua model terbaru, yaitu Razr+ 2024 dan Razr 2024
Selengkapnya Isu Terkini
Ilustrasi Risiko dan Pertimbangan Investasi Cryptocurrency
Harga Bitcoin Naik Gila-Gilaan, Ini 6 Aplikasi Trading Kripto Buat Pemula dan Pro
Berikut ini daftar rekomendasi aplikasi trading kripto. Anda tertarik?