Jokowi Wedangan Bareng Respati-Astrid, Fix Dukung Lawan PDIP di Pilwakot Solo!

3 weeks ago 9

Selasa, 5 November 2024 - 00:00 WIB

Solo, VIVA – Presiden ke-7 RI Joko Widodo atau Jokowi makan malam bersama pasangan calon (paslon) wali kota dan wakil wali kota nomor urut 2 di Pilkada Solo, Respati Ardi - Astrid Widayani di Wedangan Pendopo, Solo, Senin malam, 4 November 2024. Dalam pertemuan itu, Jokowi banyak memberi wejangan kepada pasangan calon lawan PDIP itu terkait menata Kota Solo.

Kedatangan Jokowi disambut oleh calon wali kota nomor urut 2, Respati Ardi di jalan gang menuju Wedangan Pendopo sekitar pukul 19.22 WIB. Setelah itu Jokowi yang dipayungi anggota Paspampres langsung berjalan menuju wedangan yang beralamat di Jalan Srigading, Mangkubumen, Banjarsari, Solo itu.

Sesampainya di dalam Wedangan Pendopo, Jokowi yang mengenakan kemeja lengan panjang berwarna putih dan pasangan callon nomor urut 2 itu duduk di salah satu meja yang telah disiapkan.

Kemudian Jokowi pun memesang minuman JKJ atau jahe kencur jeruk yang merupakan wedang herbal khas Solo. Sedangkan Respati memesan teh mondo atau teh yang tidak begitu manis.

Calon wali kota dan calon wakil wali kota Solo Respati Ardi - Astrid Widayani

Selain memesan minum, Jokowi terlihat mengambil kudapan yang telah terjadi di atas meja. Ia tampak mengambil wader goreng, bacem dan mendoan. Selama pertemuan dengan Respati itu, mantan Wali Kota Solo tidak memesan makan yang tersedia di wedangan itu, hanya makan beberapa kudapan dan disambi dengan minum wedang JKJ.

Setelah melakukan pertemuan terbuka selama hampir 45 menit, kemudian ayahanda Wapres Gibran Rakabuming Raka itu pamit undur diri.

Namun, sebelum meninggalkan wedangan, sejumlah pendukung dan relawan pasangan nomor urut 2 itu tampak berfoto bersama dengan Jokowi. Selanjutnya Respati - Astrid mengantar Jokowi menuju mobil yang parkir tak jauh dari Wedangan Pendopo.

Kepada wartawan, Jokowi mengaku kedatangannya untuk makan bersama di Wedangan Pendopo atas undangan pasangan calon nomor urut 2 yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus di Pilkada Solo.

Meskipun datang sebagai undangan tetapi mantan Gubernur DKI Jakarta itu sempat berkelakar jika yang mentraktir acara makan malam di wedangan kali ini adalah dirinya.

“Saya diundang oleh Mas Respati dan Mbak Astrid untuk datang ke sini, saya datang tapi yang bayari saya. Saya ngomong apa adanya lho,” kata dia sambil tersenyum di Wedangan Pendopo, Solo pada Senin malam, 4 November 2024.

Lebih lanjut, Jokowi mengaku sempat memberikan wejangan terkait pengalaman saat menjadi Wali Kota Solo selama dua periode. Selama menjadi wali kota itu, ia bercerita terkait kebijakan yang dilakukannya mulai dari penataan pasar tradisional hingga menata birokrasi di lingkungan Pemerintah Kota Solo. 

“Ya tadi cerita-cerita mengenai pengalaman lama saya sebagai Wali Kota Solo, cara menata pasar tradisional, menata pedagang kaki lima, menata kota, memanage birokrasi dan lain-lainya. Utamanya juga menyiapkan annual event, event-event tahunan karena itu akan mendatangkan wisatawan untuk datang ke Kota Solo. Karena kita tahu Solo tidak memiliki kekayaan alam yang bisa mengangkat pertumbuhan ekonomi,” ucapnya.

Dalam debat pasangan calon peserta Pilkada Solo beberapa hari lalu, Jokowi juga sempat melihat debat yang diikuti pasangan nomor urut 1 yang diusung PDIP, Teguh Prakosa - Bambang Nugroho dan pasangan nomor urut 2 Respati - Astrid.

Bahkan Jokowi mengaku selama purnatugas dari jabatannya sebagai presiden selalu menyimak dan menonton acara debat pilkada tidak hanya Solo tapi daerah lain di Indonesia.

“Iya (nonton debat Respati). Saya tonton semuanya, semua debat. Ya kan setiap pasangan calon memiliki visi dan misi yang sesuai dengan keinginan mereka tapi juga berangkatnya, berangkat dari keinginan masyarakat. Berangkatnya mestinya dari kebutuhan masyarakat lalu dituangkan dalam sebuah visi - misi sehingga nanti konek dengan rakyat kita,” ujar dia.

“Saya kira Kota Solo juga perlu pemimpin-pemimpin muda dalam antisipasi segala perubahan zaman. Bisa go international, bisa go global, bisa menjawab tantangan perubahan zaman,” imbuhnya.

Sementara itu, Respati mengatakan pertemuan dengan Presiden ke-7 RI Jokowi telah memotivasi dirinya bersama dengan Astrid untuk memenangkan Pilkada Solo. Cawalkot yang juga menjabat sebagai Ketua Hipmi Solo itu juga berjanji bakal mewujudkan semaksimal mungkin visi-misi yang telah disusunnya untuk memenuhi tantangan lima tahun ke depan.

“Di waktu yang tersisa kami semangat untuk menyakinkan masyarakat. Insyaallah jika dikatakan mampu kami berdua bersiap menggerakkan visi-misi ke depan,” harapnya.

Halaman Selanjutnya

Namun, sebelum meninggalkan wedangan, sejumlah pendukung dan relawan pasangan nomor urut 2 itu tampak berfoto bersama dengan Jokowi. Selanjutnya Respati - Astrid mengantar Jokowi menuju mobil yang parkir tak jauh dari Wedangan Pendopo.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |