Jakarta, VIVA – Pemerintah Indonesia saat ini tengah merencanakan untuk menaikkan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) sebesar 12 persen pada 1 Januari 2025 mendatang. Kebijakan PPN 12 persen tersebut berdasarkan mandat Undang-Undang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (HPP), yang termaktub dalam Pasal 7 ayat 1 UU Nomor 7 Tahun 2021. Menanggapi wacana PPN 12 persen, Ketua Umum Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo), Moeldoko mengungkapkan hal tersebut tidak akan memberikan pengaruh signifikan pada segmen kendaraan listrik. "(Pengaruh PPN 12 persen ke EV) mungkin gak begitu signifikan karena kita ada skema insentif PPN 10 persen, kenaikannya hanya 1 persen ke 2 persen saja," ujarnya dikutip VIVA di Jakarta. Moeldoko pun menyampaikan bahwa dengan adanya beragam insentif yang diberikan untuk mobil listrik, hal ini bisa mendorong peralihan dari mobil konvensional ke EV semakin cepat. "Malah (kenaikan PPN 12 persen) akan memberikan rangsangan yang semakin kencang untuk masyarakat agar memilih EV daripada mobil konvensional," tutur Moeldoko. Sebagai informasi tambahan, Pemerintah Indonesia baru saja memperluas kebijakan insentif untuk impor mobil listrik berbasis baterai atau Battery Electric Vehicle (BEV). Aturan tersebut tertuang dalam Peraturan Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepal Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) No. 1/2024 dan akan berlaku hingga 31 Desember 2025 mendatang. Melalui aturan ini, mobil listrik akan mendapatkan pembebasan Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) setelah sebelumnya hanya bebas tarif bea masuk impor. Halaman Selanjutnya Sebagai informasi tambahan, Pemerintah Indonesia baru saja memperluas kebijakan insentif untuk impor mobil listrik berbasis baterai atau Battery Electric Vehicle (BEV).
Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Ketum Periklindo, Moeldoko, menilai kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi 12 persen jadi momentum percepatan EV di Indonesia.
Sekarang Marselino Ferdinan menjadi pahlawan Timnas Indonesia, setelah mencetak dua gol ke gawang Arab Saudi dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Gelora
Air yang masuk ke dalam mesin dalam jumlah besar mengakibatkan efek water hammer dan ini bisa fatal akibatnya untuk mesin.
Marselino Ferdinan menjadi pahlawan dalam laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Selasa 19 November 2024, malam kemarin. Mobil l
Berita soal bocoran Marquez di Ducati MotoGP 2025 dan mobil listrik impor bebas PPnBM, banyak dibaca hingga jadi terpopuler di VIVA Otomotif.
Terpopuler
Marselino Ferdinan menjadi pahlawan dalam laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Selasa 19 November 2024, malam kemarin. Mobil l
Dilansir dari laman Korlantas Polri Rabu 20 November 2024 bagi yang ada di wilayah Jakarta Pusat bisa datang ke Kantor Pos Lapangan Banteng. Satu mobil SIM Keliling ada
Berita soal bocoran Marquez di Ducati MotoGP 2025 dan mobil listrik impor bebas PPnBM, banyak dibaca hingga jadi terpopuler di VIVA Otomotif.
Air yang masuk ke dalam mesin dalam jumlah besar mengakibatkan efek water hammer dan ini bisa fatal akibatnya untuk mesin.
Selengkapnya Partner
Oppo F21 Pro 5G hadir dengan Snapdragon 695, kamera 64MP, baterai 4500mAh, dan layar AMOLED. Kini mulai Rp3,8 jutaan! Ponsel stylish untuk Gen Z
Oppo Reno 12F Harry Potter Special Edition hadir dengan desain magis dan fitur unik untuk penggemar dunia sihir. Apakah ponsel ini akan dirilis di Ind
Enam laga telah dijalani Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Putaran Ketiga Zona Asia. Terakhir, Skuad Garuda mengalahkan Arab Saudi 2-0 di Stadion Utama Gel
Selengkapnya Isu Terkini
Moeldoko sebagai Ketua Umum Periklindo