Sumber : Jakarta, VIVA – Calon gubernur (cagub) Jakarta nomor urut 01, Ridwan Kamil (RK) bakal mengincar suara pemilih pasangan cagub-cawagub nomor urut 02, Dharma Pongrekun-Kun Wardana jika Pilkada Jakarta 2024 berlangsung dua putaran. “Dan karena kalau nanti kami ke putaran kedua hanya 01, 03 ya maka kami harapkan kepada warga yang melabuhkan suara di 02 bisa kita raih,” kata RK kepada wartawan di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Rabu, 27 November 2024. Photo : RK menyebut pihaknya akan menjalin komunikasi dengan berbagai pihak untuk menggaet suara warga yang memberikan dukungannya ke Dharma Pongrekun-Kun Wardana di Pilkada Jakarta 2024. Dia menyebut, jika Pilkada Jakarta berlangsung dua putaran, maka komunikasi tersebut diharapkan dapat berjalan dengan sebaik-baiknya. Quick Count Dharma-Kun Tembus 10% Sebelumnya diberitakan, Ridwan Kamil (RK) angkat bicara soal hasil quick count sementara pasangan cagub-cawagub Jakarta nomor urut 02, Dharma Pongrekun-Kun Wardana yang tembus 10 persen. Dia mengatakan, hasil quick count sementara Dharma Pongrekun-Kun Wardana itu di luar dari prediksi. Sebab, dalam survei elektabilitas pasangan Dharma-Kun selalu di bawah 5 persen. "Memang yang luar biasa, di luar prediksi ya, mungkin teman-teman media menyimak yang 02 (Dharma Pongrekun-Kun Wardana) juga itu contoh. Surveinya selalu di angka 5, 3, 4, realitanya tembus 10 persen. Ini kan luar biasa ya," kata RK kepada wartawan di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Rabu, 27 November 2024. Photo : Dia pun memuji Dharma Pongrekun-Kun Wardana yang tak pantang menyerah meski maju dalam kontestasi Pilkada Jakarta lewat jalur independen. "Jadi hormat saya juga untuk kontestasi dari Pak Dharma dan Pak Kun yang fighter juga. Luar biasa saya kira itu menjadi sebuah catatan," tutur dia. Halaman Selanjutnya Dia mengatakan, hasil quick count sementara Dharma Pongrekun-Kun Wardana itu di luar dari prediksi. Sebab, dalam survei elektabilitas pasangan Dharma-Kun selalu di bawah 5 persen.
Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Hasil hitung cepat Survei Charta Politika untuk Pilkada Jawa Timur mencatat pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak unggul dengan perolehan suara 57,20 persen.
Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA telah mengeluarkan hasil quick count untuk Pilgub Jakarta tahun 2024.
Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak unggul dalam perolehan suara Pilgub Jatim 2024 berdasarkan hasil penghitungan cepat (quick count) sejumlah lembaga survei.
Paslon nomor urut 2 Andra Soni-Dimyati unggul sementara dalam hitung cepat atau Quick Count Pilkada Banten versi Voxpol Center Research and Consulting, Airin-Ade kalah.
Calon Gubernur (cagub) Jakarta nomor urut 01, Ridwan Kamil (RK) angkat bicara soal hasil quick count sementara pasangan calon Gubernur-calon Wakil Gubernur Jakarta nomor.
Terpopuler
Pelaksanaan Pilkada 2024 di Jawa Barat tengah berlangsung. Lembaga survei Indikator Politik Indonesia memgeluarkan hasil real count sementara perolehan Pilgub Jabar 2024.
Seluruh masyarakat Indonesia saat ini tengah mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada Rabu, 27 November 2024.
Tersangka Polisi tembak Polisi, Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang Iskandar menjadi sorotan lantaran diperlakukan istimewa dengan bebas merokok dan tidak diborgol
Selengkapnya Partner
Perangkat baru yang dirilis oleh beberapa vendor HP memiliki spesifikasi luar biasa dan kapasitas baterai yang besar, yang membuatnya tangguh untuk bermain game. Salah s
Beberapa vendor HP meluncurkan perangkat baru dengan spesifikasi luar biasa dan baterai besar yang membuatnya tangguh untuk bermain game. Salah satu perangkat yang dapat
Bingung mau nonton apa di Netflix? Tenang, kamu nggak sendirian! Saking banyaknya pilihan film dan serial, kadang kita malah stuck nggak tahu mau nonton apa. Nah, khusus
Selengkapnya Isu Terkini
Calon gubernur (cagub) Jakarta nomor urut 01, Ridwan Kamil (RK) dan istrinya, Atalia Praratya di kediamannya di Bandung, Jawa Barat
Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi) dan cagub Jakarta nomor urut 01, Ridwan Kamil di acara Pujakesuma di TMII, Jakarta Timur, Rabu, 20 November 2024 (sumber: Tim Media RK-Suswono)