Lampung Selatan – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Lampung Selatan berhasil membongkar praktik prostitusi yang berkedok warung pecel lele di Jalan Raya Titiwangi, Kecamatan Candipuro. Dalam penggerebekan yang dilakukan pada Sabtu, 9 November 2024, polisi berhasil menangkap pemilik warung berinisial KH (36) dan seorang Pekerja Seks Komersial (PSK) berinisial WW (17). Kasus ini terungkap berkat informasi dari masyarakat yang resah dengan aktivitas mencurigakan di warung pecel lele tersebut. Setelah melakukan penyelidikan, polisi berhasil mengendus modus operandi pelaku yang cukup licik. Photo : Pelanggan yang datang ke warung seolah-olah hanya ingin menikmati makanan, namun jika berminat dengan layanan lain, mereka akan diarahkan ke kamar yang telah disediakan. "Pelaku sangat lihai dalam menyembunyikan bisnis kotornya di balik warung makan yang tampak biasa saja," kata Kapolres Lampung Selatan, AKBP Yusriandi Yusrin, Selasa 12 November 2024. AKBP Yusriandi Yusrin menjelaskan, pihaknya mengungkap kasus dugaan tindak pidana perdagangan orang (TPPO) pada hari Sabtu, 9 November 2024 sekira pukul 01.00 WIB. Petugas mendapati seseorang yang sedang melakukan transaksi pemesanan Pekerja Seks Komersial (PSK) di warung pecel lele tersebut. "Modusnya pesan di warung pecel lele, yang pada akhirnya disiapkan kamar beserta PSK-nya," cetus Kapolres. Dalam penangkapan itu, polisi menyita barang bukti berupa 1 handphone merek iPhone 11 pro warna biru, 1 handphone merek Oppo A3s warna merah, dan 1 eksemplar dokumen bukti transfer, 1 bukti transfer Rp1.2 juta ke rekening BRI inisial RF. "Tersangka dijerat Pasal 2 ayat (1) UU nomor 21 tahun 2007 tentang TPPO atau Pasal 297 KUH Pidana," tutup AKBP Yusriandi. (tvOne/Puji Lampung) Halaman Selanjutnya "Modusnya pesan di warung pecel lele, yang pada akhirnya disiapkan kamar beserta PSK-nya," cetus Kapolres.
Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Kasus saling ejek antara dua siswa SMA di Surabaya yakni EN dan EMS berbuntut panjang. Ivan Sugianto selaku orangtua EMS disebut warganet memiliki beking perwira TNI AD.
Ulama Banten, Buya Arrazy tegur habib soal sholawat yang disalahgunakan untuk tujuan duniawi. Sholawat seharusnya bentuk cinta pada Nabi, bukan demi harta atau kekayaan."
ouf sopir truk trailer yang menyebabkan kecelakaan di Tol Cipularang KM 92 arah Jakarta pada Senin sore, 11 November 2024, rumah gubuknya jauh dari kata layak
Sebuah video viral memperlihatkan seorang siswi SMP mengalami pelecehan seksual di atas motor di kawasan Gedebage, Bandung, Jawa Barat.
Seorang emak-emak dari keluarga pasien mengamuk di rumah Sakit Umum Daerah, Thalib Kerinci, Jambi dan videonya viral di akun Facebook Firmawati.
Terpopuler
Kehadiran Zeda Salim dalam kehidupan Ammar Zoni menjadi perhatian publik setelah ia berusaha memberikan dukungan kepada sang aktor yang saat ini tengah mendekam lapas.
Ramalan zodiak untuk hari Kamis di mulai dengan energi yang beragam. Ada yang dihujani keberuntungan, ada pula yang dihadapkan dengan berbagai tantangan.
Ahli tarot, Denny Darko meramal terkait peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026. Menurutnya, Skuad Garuda dapat memperoleh Impian tersebut.
Selengkapnya Partner
Temukan rekomendasi HP OPPO murah dengan spek terbaik di November 2024, cocok untuk gaming dan fotografi! Spek gacor dengan harga terjangkau.
Apple akan hadirkan MacBook Pro 14 M4 dengan daya tahan baterai hingga 24 jam, lebih unggul dari generasi sebelumnya. Meskipun desain tak berubah, bat
Kabupaten Karo di Sumatera Utara menyimpan ragam budaya yang kaya, mulai dari tradisi unik, tarian khas, hingga ritual adat yang memukau. Keindahan alam dan warisan buday
Selengkapnya Isu Terkini
Ilustrasi Pekerja Seks Komersial (PSK).