Cabup Halmahera Timur Muhammad Farrel Kenalkan Program Haltim Sehat dan Haltim Super, Apa Itu?

1 week ago 7

Kamis, 14 November 2024 - 22:28 WIB

Halmahera Timur, VIVA – Calon Bupati Halmahera Timur (Haltim) nomor urut 1, Muhammad Farrel Adhitama turut menggelar kampanye di Lapangan Desa Binagara, Wasile Selatan. Dalam kampanye tersebut dia mengambil tema 'Satu Hati'.

Farrel dalam kampanye bertemakan 'Satu Hati', turut menggandeng ribuan warga dari pelbagai lintas generasi.

Farrel tampil mengenakan kemeja sederhana yang mencerminkan kedekatannya dengan masyarakat, Farrel tampil penuh semangat. Dia turut berorasi dengan memukau ribuan warga yang hadir. 

Dengan suara lantang namun tetap santun, ia memaparkan visi dan misinya untuk Halmahera Timur.

"Delapan pilar program yang saya tawarkan ini bukan janji kosong. Ini semua hasil telaah saya yang mendalam atas apa yang dialami masyarakat Halmahera Timur selama ini," ujar Farrel dalam kampanyenya dikutip lewat keterangan tertulis, Kamis 14 November 2024.

Dalam momen kampanyenya, Farrel turut menjelaskan rinci program-program unggulannya, mulai dari "Haltim Sehat" untuk memastikan akses kesehatan yang merata dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat di Halmahera Timur, "Haltim Super" untuk meningkatkan mutu pendidikan, mimpi saya adalah menyekolahkan gratis putra-putri Halmahera Timur dari TK hingga Sarjana, apalagi jika ada putra daerah yang ingin kuliah ke luar negeri, kita bisa berikan beasiswa.

“Siapa yang tidak ingin mendapatkan pendidikan di luar negeri, bukan hanya kebanggaan bagi orang tua dan keluarganya, tapi kebanggaan bagi Halmahera Timur, bersama Farrel-Jadi kita akan wujudkan mimpi-mimpi ini,” ucap Farrel.

Farrel juga mengaku ingin menimbulkan kembali masa kejayaan Halmahera Timur dalam bidang pangannya.

"Saya ingin kita hidupkan kembali kejayaan Halmahera Timur sebagai lumbung pangan, kita harus bisa memenuhi sendiri kebutuhan pokok masyarakat Haltim, khususnya di kecamatan Wasile, Wasile Selatan, Maba Utara, tidak ada lagi masyarakat Haltim yang kelaparan hanya karna mahalnya harga bahan pokok, kita tidak boleh diam terus menerus saat lahan-lahan kita diambil untuk tambang," sebutnya.

Kemudian, Farrel menambahkan akan memberikan program 100 induk ayam untuk dibudidayakan oleh masyarakat Haltim demi terciptanya masyarakat yang memiliki usaha mandiri.

“Saya ingin memastikan Halmahera Timur memiliki arah yang jelas menuju masa depan yang lebih baik Pendidikan yang berkualitas, layanan kesehatan yang memadai, dan kesempatan kerja yang terbuka lebar adalah hak masyarakat yang harus diwujudkan," kata dia.

Sebagai seorang akademisi sekaligus pengusaha sukses, Farrel bakal membawa perspektif yang segar dan relevan untuk membangun Halmahera Timur.

Disisi lain, Muhammad Farrel Adhitama kini datang dengan semangat yang berbeda. Ia adalah pemuda yang berani menentang pola lama yang hanya mengecewakan rakyat. 

Pasalnya, Farrel memiliki pandangan bahwa potensi besar Halmahera Timur bukanlah untuk dieksploitasi tanpa batas, tetapi harus dikelola dengan bijaksana demi kemakmuran para manusianya.

"Farrel itu pemimpin yang cerdas," ungkap Ilham Marsaoly, seorang mahasiswa yang hadir dalam acara kampanye tersebut. 

"Dia tra asal janji, tapi dia pung program-programnya itu pas deng jelas, lalu dia su sukses jadi pengusaha , artinya tra cari uang di politik, lalu yang paleng penting, dia dapa lia paleng paduli deng masyarakat, paling cocok jadi pemimpin perubahan," lanjut Ilham.

Halaman Selanjutnya

“Siapa yang tidak ingin mendapatkan pendidikan di luar negeri, bukan hanya kebanggaan bagi orang tua dan keluarganya, tapi kebanggaan bagi Halmahera Timur, bersama Farrel-Jadi kita akan wujudkan mimpi-mimpi ini,” ucap Farrel.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |