Jakarta, VIVA – Bulan Februari menjadi momen yang dinantikan para gamer karena sejumlah pengembang game ternama maupun studio independen telah menyiapkan berbagai judul baru lintas genre.
Mulai dari game aksi penuh adrenalin, petualangan seru, hingga horor yang menegangkan, semuanya siap meramaikan industri game pada bulan ini.
Berikut VIVA rangkum Jum’at, 23 Januari 2025, daftar game menarik yang dijadwalkan rilis pada Februari, lengkap dengan deskripsi dan daya tarik masing-masing.
1. Starsand Island, Simulasi Kehidupan Bernuansa Santai
Starsand Island hadir sebagai game simulasi kehidupan yang menawarkan pengalaman membangun kehidupan baru di sebuah pulau tropis.
Pemain dapat menjalani berbagai aktivitas seperti bercocok tanam, memancing, menjelajah alam, hingga membangun hubungan sosial dengan karakter lain.
Game ini cocok bagi pemain yang menyukai permainan dengan tempo santai, visual cerah, dan kebebasan menentukan gaya hidup karakter. Dunia terbuka yang luas menjadi daya tarik utama Starsand Island.
2. Nioh 3, Aksi Samurai yang Lebih Intens
Nioh 3 menjadi salah satu game paling dinanti pada Februari. Sebagai lanjutan dari seri sebelumnya, game ini kembali mengusung genre action RPG dengan pertarungan cepat dan menantang.
Pemain akan berperan sebagai pendekar samurai yang menghadapi berbagai makhluk supernatural dalam latar Jepang era feodal. Sistem pertarungan yang kompleks, musuh yang agresif, serta cerita yang lebih dalam membuat Nioh 3 ditujukan bagi gamer yang menyukai tantangan tinggi.
3. Mario Tennis Fever, Olahraga Seru dengan Sentuhan Baru
Nintendo kembali menghadirkan keseruan lewat Mario Tennis Fever. Game olahraga ini membawa karakter-karakter ikonik dunia Mario ke lapangan tenis dengan mekanisme permainan yang lebih segar.
Selain mode pertandingan klasik, game ini juga menawarkan fitur dan jurus spesial baru yang membuat pertandingan terasa lebih dinamis. Mario Tennis Fever dapat dinikmati secara solo maupun multiplayer, baik secara lokal maupun daring.
4. High on Life 2, Shooter Unik Penuh Humor
High on Life 2 melanjutkan kesuksesan game sebelumnya dengan konsep first-person shooter yang dipadukan humor khas. Senjata dalam game ini kembali memiliki kepribadian dan mampu berinteraksi langsung dengan pemain.
Halaman Selanjutnya
Sekuel ini menghadirkan dunia yang lebih luas, misi yang lebih variatif, serta cerita yang semakin absurd namun menghibur. Game ini cocok bagi pemain yang mencari pengalaman menembak yang berbeda dari game FPS pada umumnya.

1 day ago
3















