Jakarta, VIVA – Jadwal SIM Keliling hari ini merupakan informasi yang cukup banyak dicari oleh para pemegang surat izin mengemudi, terutama yang masa berlakunya akan segera habis. Polda Metro Jaya pada hari ini menyediakan lima mobil SIM Keliling yang bisa dimanfaatkan warga DKI Jakarta, untuk melakukan perpanjangan masa berlaku surat izin mengemudi. Dilansir VIVA dari laman Korlantas Polri, Sabtu 26 Oktober 2024, bagi warga Jakarta Selatan yang ingin memperpanjang SIM bisa datang ke Kampus Trilogi Kalibata. Sementara di wilayah Jakarta Pusat, bisa datang ke Kantor Pos Lapangan Banteng. Dua mobil SIM Keliling ditempatkan di Citraland Mall dan LTC Glodok yang melayani perpanjangan SIM untuk warga Jakarta Barat. Dan satu lagi di Grand Mall Cakung untuk warga yang tinggal di wilayah Jakarta Timur. Waktu pelayanan semua mobil SIM Keliling bagi warga Ibu Kota yakni mulai pukul 08.00 WIB hingga 12.00 WIB. Bagi warga Bandung yang butuh mengurus perpanjangan masa berlaku SIM, maka bisa mengunjungi satu dari dua mobil SIM Keliling yang pada hari ini diparkir di Radio Dahlia dan Pasar Modern Batununggal. Pelayanannya mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai. Khusus untuk warga Depok, mobil SIM Keliling pada akhir pekan ini berada di Margo City. Waktu pelayanannya mulai 07.00 WIB hingga 18.00 WIB. Jangan lupa untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Terakhir ada wilayah Kota Bekasi, di mana mobil SIM Keliling diparkir di Kantor Kecamatan Bekasi Barat mulai pukul 08.00 WIB hingga 10.00 WIB.
VIVA.co.id 25 Oktober 2024 Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Rangkaian acara dimulai dengan touring dari Jakarta menuju Mojokerto, yang dimulai dari Idemitsu Moto Lounge, Cilandak, Jakarta Selatan.
Astra Credit Companies (ACC), grup perusahaan pembiayaan otomotif yang berdiri sejak tahun 1982, terus memperluas layanan mereka di luar sektor otomotif.
Dikutip VIVA dari laman resmi Auto2000 pada Jumat, 25 Oktober 2024, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memperbaiki aki mobil tanpa bantuan kabel jumper.
Pasar otomotif Indonesia mulai kedatangan mobil yang menggunakan teknologi Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV).
Honda Bikers Day (HBD) kembali digelar pada tahun ini, dengan antusiasme besar dari komunitas bikers Honda di tiga pulau besar Indonesia.
Terpopuler
Marc Marquez tidak yakin bisa kembali menjadi juara satu di MotoGP Thailand yang akan berlangsung di Sirkuit International Chang, pada Minggu 27 Oktober 2024.
MotoGP Thailand akan digelar pada akhir pekan ini, Minggu 27 Oktober 2024. Balapan bakal digelar sore hari WIB.
Kejaksaan Agung menetapkan 3 hakim sebagai tersangka kasus suap Ronald Tannur. Anak dari anggota DPR RI, Edward Tannur itu dibebaskan dari hukuman meski sudah membuat pac
Mitsubishi telah menghadirkan lini produk baru mengisi segmen SUV (Sport Utility Vehicle) di Philippines International Motor Show 2024.
Selengkapnya Partner
Gratis download Naruto Senki Deluxe di sini. Update eksklusif 2024 yang banyak dicari. Free tautan untuk mengunduhnya. Simak selengkapnya untuk main game ini.
Dalam dunia smartphone, ukuran kecil seringkali dikaitkan dengan performa yang buruk. Namun, ASUS Zenfone 9, yang dikenal karena ukurannya yang kecil, menunjukkan bahwa m
Itel S25 Ultra hadir dengan desain mirip flagship Samsung Galaxy S25 Ultra, harga terjangkau dan spesifikasi unggul. Apakah ini ancaman untuk Samsung
Selengkapnya Isu Terkini
Jadwal Mobil SIM Keliling Jakarta, Bogor, Bandung Jumat 25 Oktober 2024
Dilansir VIVA dari laman Korlantas Polri, 25 Oktober 2024, untuk warga yang ada di wilayah Jakarta Timur bisa datang ke Grand Mall Cakung.