Sumber : Jakarta, VIVA – Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) di sepanjang Jalan MH Thamrin-Jalan Jenderal Sudirman ditiadakan saat masa tenang Pilkada pada Minggu, 24 November 2024. "Peniadaan kegiatan HBKB dilakukan karena bersamaan dengan masa tenang Pemilihan Kelapa Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024," kata Syafrin Liputo saat dikonfirmasi di Jakarta, Kamis, 21 November 2024. Syafrin menyebutkan, hal ini sesuai amanat Peraturan Gubernur Nomor 12 Tahun 2016 tentang Pelaksanaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor. Photo : "Sesuai amanat pergub, HBKB dapat dibatalkan jika pada waktu yang bersamaan terdapat kegiatan khusus yang memerlukan pengaturan lalu lintas dan pengamanan yang bersifat khusus," ujar Syafrin. Pelaksanaan HBKB atau Car Free Day (CFD) di sepanjang Jalan MH Thamrin-Jalan Jenderal Sudirman pada 24 November 2024 ditiadakan sekaligus menindaklanjuti Peraturan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Nomor 13 Tahun 2024 tentang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati. "Dalam Peraturan KPU ditetapkan bahwa masa tenang berlangsung selama tiga hari mulai dari tanggal 24 hingga 26 November sebelum hari pemungutan suara," ujar Syafrin. Syafrin mengimbau kepada masyarakat untuk memahami kebijakan ini dan tetap mendukung pelaksanaan Pilkada DKI Jakarta tahun 2024 sehingga berjalan sukses. (Antara)
VIVA.co.id 21 November 2024 Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga, Pramono Anung Pramono mewacanakan kegiatan bareng yang didominasi Gen Z dan Millenial seperti 'Little Tokyo', dihelat setiap t
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua, mengungkap ada tokoh besar yang bakal diundangnya saat kampanye akbar pada 23 November 2024 mendatang.
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi membuka kegiatan Evaluasi Desk Pilkada/Posko Bersama Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2024 di Balai K
Terpopuler
Setelah kisahnya viral di media sosial, Nadia Putri Darmawan, siswi beragama Kristen yang mengenyam pendidikan di madrasah, selama 9 tahun, mendapat bantuan.
Dua pria bernama Charles Malaykosa (30) dan Jemmy alias Ringgo (29), diringkus polisi terkait kasus pengeroyokan terhadap sopir taksi online iniial EA (48).
Ukraina mengatakan Rusia telah meluncurkan rudal balistik antarbenua semalam yang menargetkan kota Dnipro di bagian tengah-timur Ukraina.
DPR RI telah resmi menetapkan Komisaris Jenderal (Komjen) Pol Setyo Budiyanto menjadi Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)
Selengkapnya Partner
Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan terus bekerja keras memberantas Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang melibatkan Warga Negara Indonesia (WNI)
Centang biru WA dimatikan? Jangan khawatir, ada cara mudah untuk tahu apakah pesanmu sudah dibaca. Simak trik WhatsApp untuk Android dan iOS di sini!
Waspadai penyalahgunaan NIK untuk pinjaman online! Ini cara lengkap mengecek apakah data Anda aman atau telah digunakan tanpa izin. Cek sekarang!
Selengkapnya Isu Terkini
Arsip foto - Warga berolahraga saat Hari Bebas Kendaraan Bermotor di Jakarta.
Polda Jatim Ungkap Penyulut Insiden Berdarah di Sampang, Tak Terkait Pilkada
Polda Jawa Timur menyatakan bahwa insiden berdarah di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, Minggu, 17 November 2024, tidak terkait langsung dengan urusan pilkada.