Sumber : Jakarta, VIVA – Kementerian Perdagangan (Kemendag) memastikan, ketersediaan dan harga minyak goreng dan Minyakita aman pada Natal dan Tahun Baru (Nataru). Hal ini disampaikan oleh Menteri Perdagangan Budi Santoso usai melakukan Rapat Koordinasi Nasional Persiapan Natal dan Tahun Baru, bersama Kementerian Lembaga (K/L). "Jadi dalam rapat tadi, sebenarnya kita ingin mempersiapkan terkait dengan ketersediaan pasokan untuk minyak goreng biasanya kan menjelang Nataru, kemudian Lebaran itu kan kebutuhan meningkat terutama minyak goreng," ujar Budi di Kantor Kemendag, Jakarta, Kamis, 28 November 2024. Budi mengatakan, harga Minyakita saat ini masih relatif stabil. Meskipun beberapa daerah seperti di Indonesia Timur naik dari Harga Eceran Tertinggi (HET) yang dipatok Rp 15.700 per liter. "Beberapa daerah itu mengalami peningkatan, ya peningkatan permintaan. Untuk daerah-daerah tentu tadi akan segera atau sepakat kita akan menjaga pasokan, menjaga pasokannya supaya harga tetap stabil sampai dengan Nataru nanti," jelasnya. Photo : Selain itu, Budi mengatakan pihaknya bersama Satgas Pangan dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) untuk melakukan pengawasan ke daerah-daerah yang mengalami kekurangan pasokan. Hal ini dilakukan untuk menjamin ketersedian minyak goreng, "Tadi sudah sepakat bahwa Nataru ini aman, karena sekarang juga tidak ada kejualan harga sebenarnya. Cuman kan kita harus antisipasi, setiap Nataru kita selalu melakukan rapat-rapat untuk pengendalian harga," katanya. Sedangkan untuk ketersediaan bahan pokok pangan lainnya, Mendag Budi juga menjamin di momen Nataru ini. "Sampai sekarang termasuk bahan pokok yang lain saya pikir relatif aman," imbuhnya.
VIVA.co.id 26 November 2024 Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
BRI dinobatkan sebagai The Most Trusted Company dalam ajang Corporate Governance Perception Index (CGPI) 2024.
Harga emas internasional stabil pada perdagangan Kamis, 28 November 2024. Sedangkan emas dalam negeri yang merupakan produk PT Antam Tbk naik.
Pemerintah telah mengumumkan bahwa mulai 1 Januari 2025, tarif PPN akan dinaikkan dari 11 persen menjadi 12 persen.
Presiden Direktur PT Amman Mineral Internasional (AMMN), Alexander Ramlie, memborong 1.410.000 saham perseroan dengan nilai mencapai Rp 13,58 miliar.
Pemerintah terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, salah satunya melalui Program Keluarga Harapan (PKH).
Terpopuler
Menjalani frugal living, bukan berarti pelit pada diri sendiri, melainkan upaya untuk mengoptimalkan sumber daya dengan cerdas. Yuk baca info lengkapnya!
Asosiasi Pedagang Kelontong menolak rencana penyeragaman kemasan rokok tanpa identitas merek, sebagai salah satu aturan yang tertera pada Rancangan Peraturan Menteri Kese
IHSG diperkirakan bergerak ke samping (sideways) pada perdagangan pasar, Kamis (28/11/2024). Phintraco Sekuritas menilai pergerakan indeks masih terpengaruh risalah FOMC.
Sebanyak 52 perusahaan menerima penghargaan pada Investortrust 'ESG Awards 2024'. Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan yang telah menerapkan praktik ESG.
Selengkapnya Partner
Mencari laptop murah dengan kualitas yang mumpuni di tahun 2024? Tidak perlu khawatir, kini banyak merek lokal yang menawarkan laptop dengan harga erjangkau, mulai dari
Berdasarkan hasil hitung cepat (quick count) internal timnya, Risma-Gus Hans memperoleh suara lebih tinggi sekitar 5 persen dibandingkan pasangan Khofifah-Emil.
Selain dikenal kaya akan berbagai vitamin dan mineral, seperti vitamin E, vitamin C, dan berbagai jenis antioksidan, tauge juga dipercaya bisa menghilangkan uban.
Selengkapnya Isu Terkini
Menteri Perdagangan Budi Santoso
Hakim soal Permintaan Tom Lembong Agar Mendag Lain Diperiksa: Serahkan ke Penyidik
Kubu Tom Lembong meminta kepada hakim tunggal PN Jakarta Selatan untuk meminta pemeriksaan kepada Menteri Perdagangan (Mendag) lainnya selain Tom Lembong