Sumber : Jakarta, VIVA – Wakil Ketua MPR RI, Eddy Soeparno mengingatkan masyarakat untuk melaporkan adanya praktik politik uang atau money politics saat pelaksanaan Pilkada Serentak yang akan berlangsung besok, Rabu, 27 November 2024. Kata Eddy, semua pihak harus mewaspadai adanya serangan fajar jelang pencoblosan di wilayahnya masing-masing. "Memang selalu menjadi permasalahan di dalam pemilihan langsung baik itu legislatif maupun ekskutif adalah maraknya dan meningkatnya intensitas dari money politic, jadi saya kira perlu diwaspadai," kata Eddy kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 26 November 2024. Eddy menjelaskan, aparat penegak hukum harus menindak tegas apabila ditemukan adanya praktik money politic. Begitu juga penyelenggara pemilu, khususnya Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). "Termasuk masyarakat, baik itu koalisi, masyarakat sipil maupun masyarakat umum, yang merasa bahwa hak-hak mereka tidak dipenuhi, karena adanya money politic. Calon kepala daerah mereka itu bisa dikalahkan karena ada money politic, itu harus dilaporkan," ungkapnya. Di sisi lain, Eddy meyakini, pelaksanaan Pilkada serentak 2024 esok berjalan dengan lancar tanpa ada gangguan apapun. "Besok Pilkada, saya pikir Indonesia, masyarakatnya kan sudah tidak asing dengan Pilkada Serentak, kita sudah mengalami pilkada serentak berkali-kali. Kemudian aparat, penegak hukum sudah menangani dan mengamankan pilkada berkali-kali dan berulang-ulang, termasuk juga penyelenggara pemilu itu juga sangat berpengalaman. Jadi kami memperkirakan tidak akan ada gejolak, semuanya akan berjalan mudah-mudahan lancar semuanya, berjalan guyub, dan hasil dari pilkada yang nanti akan diumumkan baik melalui quick count maupun real count itu menggambarkan aspirasi masyarakat seluruhnya," pungkas Eddy.
VIVA.co.id 26 November 2024 Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Wakil Presiden (Wapres) RI Gibran Rakabuming Raka akan menggunakan hak pilihnya pada Pilkada 2024 di TPS 018 Kelurahan Manahan, Solo.
Ketua Komisi XI DPR RI, yang juga politisi Partai Golkar, Mukhamad Misbakhun, mendapatkan penghargaan bergengsi. Itu sebagai ganjaran mendorong memajukan sektor keuangan.
Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di Pemkab Humbang Hasundutan (Humbahas) terjaring operasi tangkap tangan (OTT) usai bagi-bagi amplop.
Mensos Saifullah Yusuf alias Gus Ipul menyatakan proses tersebut masih menunggu waktu yang tepat sesuai jadwal Presiden Prabowo.
Terpopuler
Seorang pelajar asal SMKN 4 Semarang meninggal dunia karena mengalami luka tembak di bagian pinggul pada Minggu, 24 November 2024.
Pria tersebut terbangun -- setelah dinyatakan meninggal dunia oleh tim dokter beberapa saat sebelum api dinyalakan.
Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni mengatakan alat sadap yang dimiliki oleh Kejaksaan Agung, luar biasa canggih. Bahkan itu diluar ekspektasinya. Tapi ada kurangnya
Selengkapnya Partner
Hayo ngaku, siapa yang suka nonton drakor sambil mewek? Nah, buat kamu yang lagi cari tontonan yang bikin hati tersentuh dan air mata berderai, artikel ini pas banget bua
Siapa yang suka nonton drakor sambil sediain tisu sekotak? Nah, artikel ini khusus buat kamu! Kali ini, kita akan menyelami dunia percintaan, persahabatan, dan keluarga l
Dugaan tersebut mencuat setelah belasan warga dilaporkan menerima paket sembako yang disertai stiker pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 2, Gunawan HS-Umar
Selengkapnya Isu Terkini
Wakil Ketua MPR RI Eddy Soeparno
Marak Money Politics, Warga Depok Lapor ke Bawaslu
Money politics itu dilaporkan terjadi di kawasan Cimpaeun, Tapos dan Krukut. Warga pun melapor temuan tersebut ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Depok.