Sumber : Jakarta, VIVA – Ketua Tim Pemenangan pasangan cagub-cawagub Jakarta nomor urut 01 Ridwan Kamil (RK)-Suswono, Ahmad Riza Patria mengungkap dugaan kecurangan di Pilkada Jakarta 2024. Dia mengaku menerima sejumlah temuan terkait dugaan kecurangan itu, mulai dari praktik money politic atau politik uang hingga penyaluran sembako. "Memang masih ada kecurangan-kecurangan yang terjadi sebagaimana kemarin kami sampaikan di konferensi pers di ruang ini bahwa telah terjadi adanya money politic dan juga adanya penyebaran sembako dalam rangka mempengaruhi," kata Riza dalam konferensi pers di Kantor DPD Partai Golkar, Jakarta Pusat, Kamis, 28 November 2024. Misalnya, kata dia adanya penyaluran sembako di Pulau Seribu yang terjadi selama masa tenang. Ariza menilai, hal tersebut mencederai proses pilkada di DKI Jakarta. Photo : "Dan ternyata dugaan kami betul dan di beberapa tempat termasuk di Pulau Seribu kemarin telah ditemukan banyak sekali sembako yang siap edar, inilah salah satu faktor yang mencederai proses pilkada di DKI Jakarta. Ternyata masih ada yang menggunakan dengan cara-cara yang curang yaitu money politic dan penyebaran sembako di hari tenang," ungkap dia. Tak hanya itu, Ariza mengatakan pihaknya menemukan dugaan kecurangan di mana ada penyalahgunaan surat suara tidak sah untuk pasangan cagub-cawagub Jakarta nomor urut 03, Pramono Anung-Rano Karno. Photo : "Termasuk tadi di Pinang Ranti termasuk ini kalau teman-teman lihat di video, bayangkan ya ini video sangat jelas, suara tidak sah, tapi dicoblos nomor urut tiga. Berarti ada kecurangan," kata dia. "Kami ingin KPU, Bawaslu, aparat mengusut kenapa ada surat-suara yang sudah dicoblos sebelum digunakan. Inilah bentuk kecurangan yang sangat nyata,kecurangan yang pertama, adanya pembagian sembako, kedua, money politic, ketiga, pencoblosan surat-suara sebelum digunakan oleh KPU tapi dicoblos nomor urut tiga," pungkas Ariza. Halaman Selanjutnya Source : VIVA/Yeni Lestari
Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Sekretaris Tim Pemenangan Pilkada PDIP, Aria Bima mengatakan pihaknya telah melakukan perhitungan suara secara manual menggunakan formulir C1.
Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Tengah mengapresiasi masyarakat, yang ikut berpartisipasi dalam Pilkada Jawa Tengah, yang dinilai berjalan dengan kondusivita
Hasil hitung cepat (quick count) Trust Indonesia menunjukkan calon Wali Kota dan calon Wakil Wali Kota Pekanbaru nomor urut 5, Agung Nugroho-Markarius Anwar unggul. Berda
Ketua DPD PDIP Jawa Tengah Bambang Wuryanto atau yang akrab disapa Bambang Pacul angkat suara terkait hasil quick count atau hitung cepat Pilkada Jateng 2024.
Mantan gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan turut berbicara mengenai situasi Pilkada DKI Jakarta tahun 2024 ini
Terpopuler
Pasangan nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno memastikan keunggulannya berdasarkan hasil hitung cepat (quick count) Pilkada DKI Jakarta 2024.
Lima lembaga survei yang melakukan quick count mencatat pasangan calon nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno, unggul sementara dengan perolehan suara di atas 50 persen.
Berbeda dengan 545 daerah lain yang hanya melaksanakan Pilkada satu putaran, Jakarta berpotensi menggelar Pilkada hingga dua putaran, tergantung pada hasil suara.
Ketua DPD PDIP Jawa Tengah Bambang Wuryanto atau yang akrab disapa Bambang Pacul angkat suara terkait hasil quick count atau hitung cepat Pilkada Jateng 2024.
Selengkapnya Partner
Menteri Agama (Menag) RI, Nasaruddin Umar tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta usai melakukan kunjungan kerja di Arab Saudi. Indonesia mendapat perhatian khusus
iPhone 16 dan iPhone 16 Plus hadir dengan chip A18, sistem kamera Fusion 48MP, dan desain elegan. Baca selengkapnya tentang spesifikasi, warna, dan fi
Samsung Galaxy A16 5G hadir dengan daya tahan IP54, layar Super AMOLED, dan update keamanan 6 tahun. Cocok untuk Anda yang mengutamakan performa dan perlindungan maksimal
Selengkapnya Isu Terkini
Ketua timses pemenangan RK-Suswono, Ahmad Riza Patria di Kantor DPD Partai Golkar, Jakarta Pusat, Senin, 25 November 2024
Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta, Riza Patria di Kertanegara IV, Jakarta Selatan