Sumber : Jakarta, VIVA – Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu'ti mengatakan belum ada keputusan resmi terkait konsep baru Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Mu'ti mengaku sudah melaporkan terkait konsep baru PPDB kepada Presiden RI Prabowo Subianto. Prabowo kemudian mendelegasikan pembahasan tersebut kepada Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Prasetyo Hadi. "Belum (diputuskan). Tadi kami sampaikan kepada Pak Presiden dan sepertinya didelegasikan kepada Pak Mensesneg," kata Mu'ti kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu, 22 Januari 2025. Photo : Mu'ti belum bisa membocorkan apakah konsep baru PPDB akan menghapus sistem zonasi atau tidak. Sebab, belum ada pembahasan lebih lanjut mengenai persoalan ini. "Ya, masih menunggu nanti. Karena tadi kami sampaikan kepada Pak Presiden untuk segera diputuskan, tapi beliau memberikan arahan untuk nanti diselesaikan dengan Pak Menteri Sekretaris Negara," tutur dia. Di sisi lain, Mu'ti berharap, konsep baru PPDB ini dapat diputuskan pekan ini. Sebab, kata dia banyak sekolah-sekolah yang sudah mulai promosi membuka pendaftaran peserta didik baru. "Kalau bisa dalam minggu-minggu ini sudah ada waktu dekat. Karena kalau ini tidak segera diputuskan, itu memang nanti akan secara teknis, konsolidasi dan koordinasinya serta sosialisasinya akan agak kesulitan," ungkap dia. "Karena ini kan berkait dengan kebijakan-kebijakan di pemerintah daerah, kemudian kesiapan sekolah, juga pemahaman masyarakat mengenai konsep penerimaan murid baru ini," tandas Mu'ti. Halaman Selanjutnya "Kalau bisa dalam minggu-minggu ini sudah ada waktu dekat. Karena kalau ini tidak segera diputuskan, itu memang nanti akan secara teknis, konsolidasi dan koordinasinya serta sosialisasinya akan agak kesulitan," ungkap dia.
Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah merilis angka hasil Survei Penilaian Integritas (SPI) tahum 2024.
Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana memastikan program Makan Bergizi Gratis (MBG) sepenuhnya dibiayai APBN.
Mu'ti mengatakan, tidur siang untuk siswa-siswi itu merupakan kebijakan dari sekolah. Bukan kebijakan dari pemerintah.
Sejumlah artikel kanal News jadi perhatian pembaca VIVA sepanjang Rabu kemarin. Salah satunya pengakuan selebgram Aceh yang khilaf ngaji diiringi mudik DJ.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) mengumumkan peluncuran program cek kesehatan gratis. Begini cara daftarnya!
Terpopuler
Said Didu terjun langsung dalam aksi pembongkaran pagar laut yang terletak di perairan Tanjung Pasir, Kabupaten Tangerang
Seorang bocah berusia 7 tahun berinisial AMS mengalami luka bakar serius akibat tumpahan air panas di penerbangan Batik Air ID6288 rute Jakarta-Makassar.
KPK geledah sebuah rumah mewah di Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu malam terkait kasus Harun Masiku, ternyata milik Wantimpres Djan Faridz
Sejumlah artikel kanal News jadi perhatian pembaca VIVA sepanjang Rabu kemarin. Salah satunya pengakuan selebgram Aceh yang khilaf ngaji diiringi mudik DJ.
Selengkapnya Partner
Pernah bosan dengan menu makan siang? Yuk, coba resep simpel ini. Tempe kentang puyuh cabe hijau bisa jadi penyelamat! Setiap suapan terasa seperti pesta di mulutmu!
Drama antara Shin Tae-yong dan PSSI belum berakhir meskipun kerja sama keduanya resmi berakhir pada Senin, 6 Januari 2025. Fakta baru muncul dari mantan analis Timnas In
4 destinasi wisata indoor di Bandung ini menawarkan alternatif liburan saat musim hujan. Mulai Selasar Sunaryo, Bandung Creative Hub, Centrum Million Balls dan Trampolin
Selengkapnya Isu Terkini
Mendikdasmen Abdul Muti