Senin, 6 Januari 2025 - 16:55 WIB
Sumber : Jakarta, VIVA – Pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong resmi diberhentikan oleh PSSI sebagai pelatih Timnas Indonesia. Hal itu diumumkan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dalam sebuah konferensi pers yang digelar pada Senin, 6 Januari 2025. "Kita mengucapkan terima kasih kepada kinerja Shin Tae-yong. Tapi tentu dinamika timnas perlu menjadi perhatian khusus," kata Erick. Photo : Saat ini banyak rumor beredar bahwa sosok pengganti Shin Tae-yong berasal dari Belanda, Louis Van Gaal. Diketahui, laki-laki kelahiran 8 Agustus 1951 ini merupakan pelatih sepak bola terkenal di dunia yang telah memiliki pengalaman kuat. Dalam karirnya, Van Gaal memulai sebagai pelatih kepala Ajax, di mana ia meraih tiga gelar Eredivisie, satu Piala UEFA, dan satu Liga Champions UEFA dalam kurun 1991–1997. Setelah itu, ia dipercaya untuk melatih Tim Nasional Belanda pada tahun 2000–2001, 2012–2014, hingga 2021–2022. Van Gaal diketahui memimpin timnas Belanda dengan pencapaian terbaik membawa Belanda meraih peringkat ketiga di Piala Dunia FIFA 2014. Sementara terkait prestasi Piala Dunia 2022, Van Gaal hanya mampu membawa tim Oranje sampai babak perempat final. Adanya segudang prestasi tersebut, lantas berapa gaji Louis Van Gaal Dikutip VIVA dari laporan Forbes Senin, 6 Januari 2025, penghasilan yang didapatkan oleh Louis Van Gaal selama menjadi pelatih Tim Nasional Belanda pada 2014 itu mencapai sekitar USD2,7 juta per tahun atau sekitar Rp44,3 miliar. Selain itu, ia juga diketahui melatih Manchester United dan dilaporkan mencapai GBP3,3 juta atau Rp67 miliar per tahun. Setelah pemecatannya dari Manchester United pada 2016 silam diketahui Van Gaal menerima kompensasi sebesar GBP4,55 juta atau sekitar Rp92,4 miliar. Perlu diketahui, Van Gaal menjadi salah satu pelatih dengan bayaran termahal. Hal itu menjadi cermin kesuksesan dan reputasinya dalam dunia sepak bola.
VIVA.co.id 6 Januari 2025 Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Penyerang naturalisasi Vietnam, Nguyen Xuan Son cedera parah saat melawan Thailand di final Piala AFF 2024 leg kedua di Stadion Rajamangala, Bangkok Minggu 5 Januari 2025
Timnas Vietnam sukses menjadi juara Piala AFF 2024. Golden Star Warriors menundukkan Timnas Thailand 3-2 dalam laga final leg 2 d
Hasil lengkap pertandingan sepakbola semalam hingga Minggu dini hari WIB, 5 Januari 2025, meliputi pertandingan dari final Piala Teluk, Premier League, Ligue 1, Serie A
Pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik, menegaskan bahwa timnya telah mempersiapkan diri dengan baik jelang pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2024 lawan Thailand.
Timnas Thailand dalam misi balas dendam kepada Timnas Vietnam. Tim berjuluk Gajah Perang itu tak mau kehilangan momentum untuk merebut gelar juara Piala AFF 2024.
Terpopuler
Nasib Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia di ujung tanduk. PSSI mempunyai opsi untuk mendepak pelatih asal Korea Selatan itu.
Justin Hubner, akhirnya memberikan tanggapan mengenai rumor yang sedang hangat dibicarakan di Indonesia terkait kemungkinan pemecatan pelatih Shin Tae-yong (STY).
Shin Tae-yong resmi diberhentikan oleh PSSI dari pekerjaanya sebagai pelatih Timnas Indonesia pada Senin 6 Desember 2025. Kepastian itu disampaikan langsung oleh Ketua Um
Selengkapnya Partner
Untuk memastikan makanan yang dibagikan di sekolah tanpa bahan pengawet,Balai Besar Pengawas Obat Dan Makanan [BBPOM] Makassar,melakukan pengujian setiap makanan. Bahkan
Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji pada jumpa pers di Menara Danareksa, Jakarta, Senin (6/1/2025) menyampaikan pesan Shin Tae-yong (STY) pelatih asal Korsel
Shin Tae-yong resmi diberhentikan sebagai pelatih Timnas Indonesia oleh PSSI. Federasi Sepakbola Indonesia itu selanjutnya menyebut juru taktik Skuat Garuda selanjutnya
Selengkapnya Isu Terkini
Louis van Gaal saat membawa Manchester United juara Piala FA musim 2015/2016
Prestasi Terbaik Terbaik Louis Van Gaal, Pelatih yang Disebut Pengganti Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
Kursi kepelatihan Timnas Indonesia saat ini sedang lowong setelah PSSI resmi mengumumkan pemberhentian Shin Tae-yong pada Senin 6 Januari 2025.