Penuhi Undangan Macron, Prabowo Bertolak dari Swiss ke Prancis

22 hours ago 3

Jumat, 23 Januari 2026 - 20:27 WIB

Swiss, VIVA – Presiden RI Prabowo Subianto menyelesaikan kunjungan kerjanya di Davos, Swiss pada Jumat, 23 Januari 2026. Selanjutnya, Prabowo langsung bertolak ke Paris, Prancis.

Keberangkatan ini dilakukan Prabowo dalam rangka memenuhi undangan Presiden Prancis, Emmanuel Macron

Prabowo bersama rombongan terbatas lepas landas dari Bandar Udara Internasional Zurich, Swiss sekitar pukul 13.52 waktu setempat. 

Turut melepas keberangkatan Presiden Prabowo di antaranya, Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Sugiono, Dubes RI untuk Konfederasi Swiss, Y.M. I Gede Ngurah Swajaya, Wakil Tetap RI untuk PBB di Jenewa, Y.M. Sidharto R. Suryodipuro, Atase Darat RI untuk Prancis merangkap Swiss, Kol. Arm. Aji Nugroho.

Presiden RI Prabowo Subianto bertolak ke Paris, Prancis

Photo :

  • Yeni Lestari/VIVA

"Beliau (Prabowo bertolak ke Prancis) memenuhi undangan Presiden Macron," kata Sugiono kepada wartawan, Jumat, 23 Januari 2026. 

Meski begitu, Sugiono tidak menjelaskan lebih detail terkait agenda Prabowo di Paris, Prancis.

Sebelumnya diberitakan, Presiden RI Prabowo Subianto menghadiri World Economic Forum (WEF) 2026 di Davos, Swiss. Dalam forum tersebut, Prabowo juga menyampaikan pidato kunci terkait 'Prabowonomics'.

"Yang pada intinya beliau menyampaikan, memaparkan arah kebijakan ekonomi Indonesia. Hal-hal yang sudah dilakukan oleh pemerintah selama kurang lebih 15 bulan. Disampaikan bahwa upaya-upaya yang kita lakukan meliputi reformasi struktural, kemudian perbaikan-perbaikan governance," kata Sugiono.

"Termasuk penertiban-penertiban hal-hal yang irreguler selama ini dan ilegal. Kemudian meningkatkan efisiensi dari pemerintah itu sendiri dan beliau juga menyampaikan program-program yang dilakukan pemerintah di bidang investasi sumber daya manusia," pungkas dia.

Solikin M Juhro, calon deputi gubernur BI

Solikin Usung Pemikiran Ekonom Ayah Prabowo saat Fit and Proper Test di DPR

Solikin menilai, pemikiran Soemitro Djojohadikusumo yang juga merupakan ayah dari Presiden Prabowo Subianto, masih sangat relevan untuk diterapkan di Tanah Air saat ini.

img_title

VIVA.co.id

23 Januari 2026

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |