Resep Masakan Sahur Ikan Bawal Woku Khas Manado, Anti Gagal dan Dijamin Lezat

4 hours ago 2

Sabtu, 15 Maret 2025 - 00:34 WIB

Jakarta, VIVA – Sahur adalah waktu makan yang penting untuk menjaga energi sepanjang hari selama berpuasa. Jika Anda mencari menu sahur yang lezat, bergizi, dan mudah dibuat, ikan bawal woku bisa menjadi pilihan yang tepat.

Masakan khas Manado ini memiliki cita rasa yang kaya dari rempah-rempah, berpadu dengan kelezatan ikan bawal yang gurih. Namun, untuk membuatnya perlu resep yang tepat supaya anti gagal.

Ilustrasi Memasak

Photo :

  • freepik.com/freepik

Lantas, bagaimana cara membuatnya? Berikut VIVA rangkum Jum'at, 14 Maret 2025, berikut resep masakan sahur ikan bawal woku khas Manado, anti gagal dan dijamin lezat.

Bahan-bahan Masakan Ikan Bawal Woku:

2 ekor ikan bawal, bersihkan dan beri perasan jeruk nipis

5 lembar daun jeruk, sobek-sobek

2 lembar daun kunyit, iris tipis

2 batang serai, memarkan

3 lembar daun kemangi

2 buah tomat, potong-potong

1 batang daun bawang, iris tipis

1 sdt garam

1/2 sdt gula pasir

1/2 sdt kaldu bubuk

400 ml air

3 sdm minyak goreng

Siapkan Bumbu Halus:

5 butir bawang merah

3 siung bawang putih

5 buah cabai merah keriting

3 buah cabai rawit (sesuai selera)

2 butir kemiri, sangrai

1 ruas kunyit

1 ruas jahe

1 sdt terasi bakar

Cara Memasak Ikan Bawal Woku:

1. Pertama-tama lumuri ikan bawal dengan perasan jeruk nipis dan sedikit garam, diamkan selama 10 menit, lalu bilas hingga bersih.

2. Sambil menunggu, panaskan minyak di wajan, lalu tumis bumbu halus hingga harum.

3. Jangan lupa tambahkan daun jeruk, daun kunyit, dan serai, aduk hingga layu dan aromanya keluar.

4. Setelah itu, tuang air ke dalam wajan, masukkan ikan bawal, lalu masak hingga ikan setengah matang.

5. Anda bisa tambahkan sayur dengan memasukkan tomat, daun bawang, dan daun kemangi, lalu bumbui dengan garam, gula, dan kaldu bubuk.

6. Biarkan ikan matang dengan api kecil agar bumbu meresap dengan baik.

7. Angkat ikan bawal woku dan sajikan hangat bersama nasi putih.

Tips Memasak Ikan Bawal Woku:

- Gunakan ikan bawal segar agar rasa lebih gurih dan dagingnya lembut.

- Jangan terlalu lama memasak ikan agar teksturnya tetap lembut.

- Sesuaikan jumlah cabai sesuai selera pedas Anda.

Ikan Bawal Woku ini sangat cocok dijadikan menu sahur karena kaya akan protein, vitamin, dan mineral yang baik untuk menjaga stamina selama berpuasa. Dengan rasa yang pedas, gurih, dan segar, hidangan ini dijamin membuat sahur Anda semakin berselera.

Halaman Selanjutnya

2 lembar daun kunyit, iris tipis

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |