VIVA – Pergantian tahun yang sekaligus menjadi momen dalam menyambut tahun yang baru kerap menjadi momentum untuk bisa mengungkapkan resolusi pada perjalanan di tahun berikutnya. Ada banyak hal yang kerap diharapkan dalam menyongsong kehidupan yang lebih baik lagi.
Namun, hal tersebut tampaknya tidak terlalu menjadi fokus bagi seorang Soimah. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
Alih-alih senang ditanya soal tahun baru, sosok sinden ngetop tersebut pun malah ‘ngamuk’ ketika diminta komentar terkait harapannya pada tahun 2025 ini.
Soimah
Photo :
- Instagram @showimah
Pemilik gaya teriakan khas ‘WooaaWooee’ itu pun justru tidak antusias kala acap kali ditanya mengenai apa yang akan jadi harapnnya tentang resolusi di tahun 2025.
Hal tersebut itu pun ia sampaikan dalam sebuah video di Instagram pribadinya.
“Banyak yang tanya ke aku ‘Mak tahun baru apa harapanmu?’ lha kok tanya ke aku, harapanmu sendiri emangnya apa? Lihat aja hidupmu sendiri, jangan banyak berharap ya kamu,” ungkapnya dalam bahasa Jawa dikutip pada Selasa, 31 Desember 2024.
Seniman Jawa tersebut menegaskan bahwa harapan tanpa aksi nyata hanyalah angan-angan belaka yang mustahil untuk terwujud.
“Harapan... harapan... harapan kalau kamu nggak berbuat apa-apa ya nggak bisa apa-apa. Jangan kebanyakan harapan, jangan kebanyakan berharap. Apalagi berharap ke orang,” ujar Soimah.
“Kalau kamu nggak ngapa-ngapain ya mustahil tau gak? Pakai nanya harapan segala, pikirin aja hidupmu sendiri, harapanmu apa? Hidupmu masih kebanyakan berharap sama orang, pikir hidupmu sendiri, jangan tanya harapan,” jelasnya.
Dengan postingan tersebut, Soimah Pancawati seolah ingin menyindir orang yang terlalu banyak menyusun harapan tanpa beraksi sehingga tak banyak meraih hal-hal positif di setiap akhir tahun.
Kendati demikian, ia juga menuliskan kalimat penyemangat lewat keterangan captionnya agar para followersnya menjalani hari-hari di tahun 2025 dengan penuh semangat dan kerja keras tanpa berharap pada orang lain.
“Harapan harapan, kokean berharap nek ra ngopo2 yo tetep ajur jum. tetep semangat menghadapi tahun depan gaes, ojo kakean berharap karo wong, obaho,” tegasnya.
Halaman Selanjutnya
Seniman Jawa tersebut menegaskan bahwa harapan tanpa aksi nyata hanyalah angan-angan belaka yang mustahil untuk terwujud.