Ketuk Area Wajah dan Tubuh Sambil Ucapkan Ini, Bisa Cegah Kelelahan Mental dan Burnout di Tempat Kerja

4 weeks ago 19

Selasa, 28 Oktober 2025 - 23:31 WIB

Jakarta, VIVA – Di tengah tekanan hidup dan tuntutan pekerjaan yang semakin tinggi, menjaga kesehatan mental menjadi kebutuhan yang tak bisa lagi ditunda. Salah satu cara unik untuk melakukannya ternyata bisa sesederhana mengetuk area wajah dan tubuh sambil mengucapkan kalimat afirmasi positif.

Teknik tersebut dikenal dengan Ultimate SBMS Emotional Freedom Technique (USEFT), atau biasa disebut Ethos USEFT — sebuah metode penyembuhan diri yang memadukan stimulasi titik energi tubuh (tapping) dengan penguatan pikiran melalui kata-kata penyadaran diri. Scroll untuk tahu lebih lanjut, yuk!

Menurut Mukit Hendrayatno, Chairman PT Etos Kreatif Indonesia, metode ini memberi perspektif baru dalam menghadapi tekanan hidup.

“Langkah-langkah sederhana seperti mengetuk titik energi tubuh sambil mengucapkan afirmasi dapat membantu seseorang mengurai emosi terpendam. Kami ingin praktik ini menjadi bagian dari budaya kerja agar lingkungan kerja menjadi lebih sehat dan produktif,” ujar Mukit dalam keterangannya, dikutip Selasa 28 Oktober 2025. 

USEFT merupakan pengembangan dari teknik EFT dan SEFT yang sudah dikenal sebelumnya. Bedanya, metode ini menambahkan pendekatan holistik seperti pemetaan akar masalah, stimulasi pada 17 titik meridian tubuh, pengisian sugesti positif, serta penguncian hasil agar efek penyembuhan bertahan lebih lama.

Vily Rudi Darmoko, Ketua Yayasan Kesehatan Mental Keluarga, menjelaskan bahwa USEFT membantu seseorang melepaskan emosi negatif seperti kecemasan, kesedihan, hingga fobia.

“Prinsipnya, kebahagiaan sejati muncul ketika seseorang mampu menerima, memaafkan, dan melepaskan luka,” kata Vily.

Sementara itu, Anita Ratna Faoziyah, Ketua Yayasan Rintisan Amal Bunda, menekankan pentingnya menjaga kesehatan mental sejak dini, terutama di lingkungan keluarga dan tempat kerja.

“Pendampingan yang tepat sejak awal bisa mencegah gangguan yang lebih kompleks di masa depan,” ungkapnya.

Dampak positif USEFT pun langsung dirasakan peserta, yang mengikuti Ethos USEFT Training 2025, pelatihan yang berfokus pada keseimbangan emosi, ketenangan batin, dan pencegahan burnout di tempat kerja.

Mengusung tema “Pulih untuk Tumbuh”, kegiatan ini diikuti sekitar 250 peserta yang terdiri dari karyawan Ethos dan relawan Amal Bunda. Selama pelatihan, mereka diajak untuk memahami akar persoalan emosional serta mempraktikkan teknik penyembuhan diri yang sederhana namun berdampak besar.

Halaman Selanjutnya

Monalisa Masitoh, karyawan Ethos, mengaku tertarik mengikuti pelatihan setelah membaca poster tentang penyembuhan trauma.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |