Kota Bandung, VIVA - Seorang pria tanpa identitas ditemukan tewas gantung diri di jembatan layang (flyover) Pasupati, Kota Bandung pada Jumat, 31 Oktober 2025, malam.
Kejadian ini membuat geger warga di sekitar lokasi. Komandan Regu (Danru) Rescue Peleton 1 Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPMKP) Kota Bandung, Hartono, mengaku pihaknya menerima laporan peristiwa tersebut sekitar pukul 22.26 WIB.
Pasca mendapat laporan, pihaknya lantas bergegas ke lokasi guna mengevakuasi jasad pria tersebut dari flyover. Saat itu, korban sudah bernapas.
“Sudah meninggal. Sudah tidak ada tanda-tanda kehidupan saat kami lakukan evakuasi,” ujar Hartono, dikutip Sabtu, 1 November 2025.
Dirinya mengatakan, proses evakuasi dilakukan menggunakan sebuah mobil crane. Dimana, proses evakuasi melibatkan enam personel dari tim Rescue DPMKP Kota Bandung.
“Anggota kami turun ke bawah, kemudian korban diangkat menggunakan sistem tali,” tutur Hartono.
Hartono mengungkapkan saat ditemukan korban masih mengenakan helm serta jaket berwarna hitam dengan sebuah tali yang terikat pada pembatas jalan.
Selain itu, mereka juga menemukan ada satu unit sepeda motor jenis Yamaha Aerox yang diduga kuat milik korban terparkir di sisi jalan.
“Masih muda, dilihat dari wajahnya masih muda,” katanya.
Saat ini, lanjut Hartono, jasad korban telah dibawa ke Rumah Sakit Sartika Asih, Kota Bandung. Jasad korban rencananya akan dilakukan autopsi. (Ant)
Bunuh diri bukanlah solusi. Jika anda atau orang terdekat mengalami tekanan psikologis dan memiliki pikiran untuk bunuh diri, jangan ragu untuk mencari bantuan profesional. Segera hubungi psikolog, psikiater, atau layanan bantuan darurat terdekat.
KPK Ngaku Sudah Periksa Sejumlah Pihak Usut Dugaan Korupsi Kereta Cepat Whoosh, Siapa Saja?
KPK mengatakan belum ada pihak-pihak yang tidak kooperatif ketika dipanggil untuk dimintai keterangan.
VIVA.co.id
1 November 2025

4 hours ago
3









