Penumpang Capai 468 Juta, Prabowo Perintahkan KAI Tambah Gerbong dan Perbaiki Stasiun

9 hours ago 4

Senin, 3 November 2025 - 23:32 WIB

Jakarta, VIVA – Presiden RI Prabowo Subianto meminta PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI untuk meningkatkan kualitas layanan transportasi massal nasional. Instruksi itu mencakup perbaikan kenyamanan stasiun hingga penambahan jumlah gerbong, menyusul lonjakan jumlah penumpang yang mencapai sekitar 468 juta orang per tahun.

Dalam pertemuan dengan Direktur Utama KAI Bobby Rasyidin di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (3/11), Prabowo membahas arah pengembangan transportasi massal berbasis rel di Indonesia. Pertemuan itu juga dihadiri oleh jajaran Sekretariat Kabinet.

“Presiden Prabowo memberikan perhatian khusus terhadap transportasi massal khususnya kereta api, sebagai simbol kemajuan dan peradaban suatu negara,” kata Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya melalui unggahan di media sosial Sekretariat Kabinet.

Teddy menjelaskan, Kepala Negara menginstruksikan agar KAI segera memperbaiki dan meningkatkan kualitas layanan perkeretaapian, baik dari sisi sarana maupun prasarana. Menurutnya, Prabowo ingin agar seluruh stasiun dan gerbong kereta di Indonesia mengutamakan aspek kenyamanan, keamanan, dan kebersihan.

Direktur Utama Defend ID, Bobby Rasyidin

Photo :

  • VIVA / Mohammad Yudha Prasetya

“Seluruh layanan perkeretaapian (gerbong & stasiun) harus aman, bersih, modern, dan nyaman untuk semua penumpang,” demikian keterangan resmi Sekretariat Kabinet.

Selain itu, Prabowo juga meminta peningkatan kenyamanan di dalam gerbong dengan memastikan sistem pendingin udara berfungsi optimal serta kebersihan tetap terjaga.

Presiden menyoroti tingginya tingkat kepadatan penumpang, terutama di layanan KRL Jabodetabek yang bisa mencapai hingga satu juta orang per hari. Karena itu, ia menginstruksikan penambahan gerbong baru, termasuk gerbong khusus perempuan, guna meningkatkan kenyamanan dan keselamatan pengguna.

Dengan jumlah pengguna kereta api yang mencapai sekitar 468 juta orang setiap tahunnya, Prabowo menegaskan pentingnya peningkatan mutu layanan transportasi massal agar lebih aman, efisien, dan manusiawi bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Direktur Utama (Dirut) PT KAI, Bobby Rasyidin

Jelang Nataru, Prabowo Perintahkan PT KAI Cek Jalur Rawan

Prabowo ingin seluruh unit kerja PT KAI, termasuk anak perusahaan dan mitra transportasi publik, perketat pemantauan lapangan untuk mengurangi risiko gangguan perjalanan.

img_title

VIVA.co.id

3 November 2025

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |