Jakarta, VIVA – Penyanyi Vicky Shu mengungkapkan perasaan sakit hatinya akibat menerima perundungan dari warganet terkait perubahan bentuk tubuhnya. Dalam sebuah video yang diunggah melalui akun Instagram pribadinya, Vicky Shu mengaku merasa terluka hingga menangis karena berbagai komentar negatif yang ia terima, baik dari warganet maupun orang-orang di sekitarnya.
"Dibully karena gendut, ya itu yang lagi aku alamin sekarang. Jadi orang gendut itu jadi serba salah. Mau ini salah mau itu salah," ungkap Vicky Shu dalam video tersebut. Scroll lebih lanjut ya.
Wanita berdarah Sunda ini juga menyampaikan bahwa hampir setiap orang di sekelilingnya memberikan komentar tentang tubuhnya. Bahkan, beberapa di antaranya secara terang-terangan menyarankannya untuk menurunkan berat badan.
"Dibilangin, udah tahu gendut. Diet dong. Makanya dijaga dong, kak nggak niat diet nih," tambahnya.
Pada kesempatan tersebut, Vicky Shu yang kini berusia 37 tahun menegaskan bahwa dirinya telah berusaha menjalani berbagai program diet sebelum mendengar saran dari orang lain.
"Padahal kalian nggak tahu kan gimana aku sudah berusah workout sudah, ke dokter gizi sudah, nahan lapar, nahan sedih, nahan kecewa udah banget," tuturnya.
Mendengar komentar negatif mengenai bentuk tubuhnya membuat Vicky Shu merasa terluka. Namun, ia berusaha tetap tersenyum di hadapan publik meskipun hatinya dipenuhi kesedihan yang mendalam.
"Di depan kalian mungkin aku kelihatan biasa aja. Tetap ketawa, tetap ceria. Tapi kadang isi kepala ku ini penuh dan kalau sudah nggak kuat, air mata ya jatuh juga," ujarnya.
Vicky Shu
Photo :
- Tangkapan Layar: Instagram
Bahkan, dalam beberapa kesempatan, ibu dua anak ini mengaku merasa enggan untuk keluar rumah akibat tekanan dari komentar-komentar negatif yang terus ia terima.
"Aku minder, ngurung diri, nggak mau keluar rumah, nggak mau semangat buat kerja," jelasnya.
Namun, Vicky Shu menyadari bahwa menghindari lingkungan sosial tidak akan menyelesaikan permasalahannya. Sebaliknya, hal tersebut justru membuatnya semakin terpuruk.
"Aku mau bilang sesuatu. Aku lelah merasa harus jadi cukup di mata kalian, aku capek harus nyenengin semua orang, aku berjuang bukan buat kalian tapi buat diri aku sendiri," tegasnya.
Kini, Vicky Shu memutuskan untuk bangkit dan menerima dirinya apa adanya. Ia menegaskan bahwa ia tidak lagi ingin meratapi kekurangan, melainkan berusaha menjadi versi terbaik dari dirinya sendiri.
"Aku mau bangkit. Kalian mau nggak nemenin aku buat berproses. Temenin aku jalanin buat program diet hidup sehat. Bukan buat cepat-cepat kurus, tapi buat sehat dan jadi versi terbaik dari diri sendiri," ungkapnya.
Di akhir video, Vicky Shu pun menyoroti orang-orang yang terus melontarkan komentar negatif terhadap dirinya.
"Dan buat kalian yang sudah ngomongin aku nggak apa-apa kok. Aku ucapin terima kasih tapi kalau kalian nggak bisa kasih dukungan setidaknya jangan nambahin luka," ujarnya.
Dalam keterangan unggahan videonya, Vicky Shu mengungkapkan bahwa selama ini ia berpura-pura kuat meskipun mengalami tekanan batin akibat perundungan.
"Selama ini, aku berusaha terlihat kuat, tersenyum seolah semua baik-baik saja. Tapi di balik itu, ada malam-malam penuh air mata, berjuang melawan diri sendiri," tulisnya.
Saat ini, ia bertekad untuk menjalani proses diet, namun bukan karena tekanan dari orang lain, melainkan demi kebaikan dirinya sendiri.
"Aku sadar, perubahan bukan soal ingin diterima orang lain, tapi tentang mencintai diri sendiri lebih dalam," sambungnya.
Ia juga menyadari bahwa proses tersebut tidak akan mudah. Namun, ia bertekad untuk tidak lagi bersembunyi dan akan berjuang dengan caranya sendiri.
"Dan proses ini nggak mudah. Tapi aku nggak mau lagi sembunyi. Aku mau berjuang, perlahan, dengan caraku sendiri," tegasnya.
Unggahan Vicky Shu ini pun mendapat banyak dukungan dari rekan-rekan sesama selebritas. Beberapa di antaranya memberikan semangat dan dukungan untuknya.
"Bukan gendut. Body-body kita tuh tebel. Beda yaaa sama gendut. Kita juga nggak setuju kalau gendut dibilang sehat. Kalau sudah lari ke obesitas ya mana ada istilah gendut. Yang penting sehat. Semangat sayangku," tulis Vega Darwanti.
"I love u so much nooonn peluk dari jauh," tambah Nafa Urbach.
Halaman Selanjutnya
"Di depan kalian mungkin aku kelihatan biasa aja. Tetap ketawa, tetap ceria. Tapi kadang isi kepala ku ini penuh dan kalau sudah nggak kuat, air mata ya jatuh juga," ujarnya.