Jakarta, VIVA – Daftar peserta Piala Dunia U 17 2025 sudah terisi lengkap. Sebanyak 48 tim bakal ambil bagian dalam event yang berlangsung di Qatar pada 3 sampai 27 November 2025 mendatang.
Timnas Indonesia U 17 menjadi satu-satunya wakil ASEAN di Piala Dunia U-17 nanti.
Ini menjadi kali kedua Timnas U-17 tampil di Piala Dunia. Sebelumnya pada 2023, Garuda Muda lolos lewat jalur tuan rumah.
Asia mendapat 9 jatah di Piala Dunia nanti. Selain Qatar sebagai tuan rumah, ada 8 tim yang lolos lewat jalur kualifikasi.
Pemain Timnas Indonesia U-17
Photo :
- https://x.com/TimnasIndonesia
Yakni Arab Saudi, Uzbekistan, Indonesia, Jepang, Korea Selatan, Uni Emirat Arab, Korea Utara dan Tajikistan.
Piala Dunia U-17 2025 menandai kali pertama event ini diramaikan 48 tim. Sebelumnya, format 24 tim digunakan di Indonesia pada edisi 2023.
Nantinya, sebanyak 48 tim dibagi dalam empat mini turnamen. Masing-masing mini turnamen dibagi lagi dalam tiga grup yang diisi oleh empat tim.
Di tiap mini turnamen tersebut, juara grup dan satu runner up terbaik melaju ke fase knockout, yakni semifinal dan final di mini turnamen.
Masing-masing pemenang di final mini turnamen diadu lagi di babak final four, yang terdiri dari semifinal, final dan perebutan tempat ketiga.
Daftar 48 tim peserta Piala Dunia U-17 2025
1. Qatar
2. Arab Saudi
3. Uzbekistan
4. Indonesia
5. Jepang
6. Korea Selatan
7. Uni Emirat Arab
8. Korea Utara
9. Tajikistan
10. Burkina Faso
11. Mali
12. Maroko
13. Afrika Selatan
14. Zambia
15. Pantai Gading
16. Senegal
17. Tunisia
18. Mesir
19. Uganda
20. El Salvador
21. Honduras
22. Panama
23. Amerika Serikat
24. Kanada
25. Kosta Rika
26. Haiti
27. Meksiko
28. Brasil
29. Chile
30. Kolombia
31. Venezuela
32. Argentina
33. Paraguay
34. Bolivia
35. Fiji
36. Selandia Baru
37. Kaledonia Baru
38. Belgia
39. Inggris
40. Austria
41. Kroasia
42. Republik Ceko
43. Prancis
44. Jerman
45. Italia
46. Portugal
47. Republik Irlandia
48. Swiss
Halaman Selanjutnya
Nantinya, sebanyak 48 tim dibagi dalam empat mini turnamen. Masing-masing mini turnamen dibagi lagi dalam tiga grup yang diisi oleh empat tim.