Sumber : Tangerang, VIVA - Pergerakan penumpang pada H+2 lebaran atau Rabu, 2 April 2025 di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, mengalami peningkatan. Sebanyak 147.394 penumpang melintasi bandar udara baik kedatangan maupun keberangkatan. Asst. Deputy Communication and Legal Bandara Soekarno-Hatta, M. Holik Muardi mengatakan, angka tersebut meningkat dibandingkan dengan 31 Maret 2025 atau saat Hari Raya Idul Fitri dan H+1 lebaran. "Hari ini pergerakan penumpang kembali naik, setelah dua hari sebelumnya bergerak di angka 120 sampai 130 ribu penumpang," katanya, Rabu, 2 April 2025. Photo : Pergerakan penumpang masih didominasi penerbangan untuk keberangkatan dengan total 76.922, baik internasional maupun domestik. "Masih di keberangkatan paling banyak, karena memang tahun ini cuti dan libur anak sekolah berbarengan, cukup panjang juga. Jadi, masyarakat lebih memiliki kesempatan untuk melakukan keberangkatan baik itu untuk mudik ataupun berwisata," ujarnya. Sementara itu, untuk kedatangan sebanyak 70.472 penumpang baik domestik dan internasional. Dengan sejumlah rute paling banyak yang berasal dari Jeddah, Singapura untuk internasional. Dan Makassar, Surabaya untuk domestik. "Kedatangan juga angkanya meningkat dari dua hari sebelumnya. Dan tentu layanan di periode angkutan lebaran ini terus kami optimalkan, agar memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jasa kebandaraan. Hingga nanti, mulai tanggal 5 April 2025 kami akan menghadapi periode arus balik mudik dan wisata di periode angkutan lebaran," ungkapnya. VIVA.co.id 21 Maret 2025 Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
PT Jasa Marga (Persero) Tbk, melalui anak usahanya PT Jasamarga Japek Selatan (JJS), menyiapkan jalur fungsional segmen Sadang-Bojongmangu Jalan Tol Jakarta-Cikampek II.
Polemik pemberian Bonus Hari Raya (BHR) bagi pengemudi ojek online (ojol) kembali mencuat setelah laporan bahwa sebagian driver hanya menerima Rp50 ribu dari aplikator.
Ragam fitur dan kemudahan akses BRImo membuat Kartu-kartu bank berada dalam genggaman dan kendalimu.
Harga emas batangan Antam mengalami kenaikan signifikan sebesar Rp20.000 per gramnya, mencapai Rp1.826.000 pada Selasa 1 April 2025.
Melalui program BRI Menanam - Grow & Green, BRI turut berkontribusi dalam melindungi ekosistem bawah laut sekaligus memberdayakan komunitas lokal.
Terpopuler
PT Jasa Marga (Persero) Tbk, melalui anak usahanya PT Jasamarga Japek Selatan (JJS), menyiapkan jalur fungsional segmen Sadang-Bojongmangu Jalan Tol Jakarta-Cikampek II.
Guna mendukung kelancaran lalu lintas pemudik saat arus balik Lebaran 2025, Jalan Tol Cileunyi - Sumedang - Dawuan (Cisumdawu) diwacanakan untuk digratiskan.
Harga emas batangan Antam mengalami kenaikan signifikan sebesar Rp20.000 per gramnya, mencapai Rp1.826.000 pada Selasa 1 April 2025.
Salah satu cara mudah untuk mengirim THR adalah dengan menggunakan fitur BagiBagi di aplikasi myBCA.
Selengkapnya Partner
Samsung terus menghadirkan inovasi dalam lini jam tangan pintarnya. Dua model yang sering dibandingkan adalah Samsung Galaxy Watch5 LTE dan Watch6 LTE
Menyimpan ketupat agar tahan lama membutuhkan teknik khusus. Pisahkan dari kulit, simpan dalam wadah kedap udara dengan silica gel, dan letakkan di bagian tengah kulkas.
Tikus yang bersarang di atas plafon sering kali menimbulkan suara gaduh, terutama saat jumlahnya semakin banyak. Banyak orang menggunakan perangkap atau racun, tetapi ca
Selengkapnya Isu Terkini
Suasana penumpang melakukan check-in di terminal 1 bandara soetta, tangerang pada periode angkutan lebaran 2025
Citilink Pindah ke Terminal 1B dan 2F, Polres Bandara Soetta Siapkan Mobil Patroli
Mobil patroli disiapkan untuk mengantisipasi pemudik di Soetta yang tak paham dengan perpindahan terminal Citilink.