Minggu, 20 April 2025 - 00:02 WIB
Jakarta, VIVA – Berita mengenai pelatih Barcelona, Hansi Flick yang meluapkan kekesalan terhadapi LaLiga menjadi buruan pembaca VIVA Bola sepanjang Sabtu 19 April 2025.
Barcelona yang saat ini bertengger di puncak klasemen LaLiga mendapatkan jadwal yang padat. Tidak cuma itu, jam pertandingan pun dianggap oleh Flick tidak ideal.
Dari VIVA Sport, kisah Megawati Hangestri Pertiwi menjadi perhatian. Sosok atlet voli asal Jember ini tetap konsisten memakai hijab dan sanggup berprestasi di Liga Voli Korea Selatan.
Berikut lima berita terpopuler di kanal bola dan sport dirangkum VIVA round up:
5. Kisah Megawati Hangestri, Konsisten dengan Hijab dan Jadi Muslimah Tangguh di Korsel
Megawati Hangestri dari Red Sparks
Di musim 2023–2024, Megatron bermain untuk klub Daejeon JungKwanJang Red Sparks di Korea Selatan, negara dengan mayoritas penduduk non-Muslim dan jumlah penganut agama Islam yang sangat kecil, sekitar 0,2 persen dari populasi (Pew Research Center).
Di sana, Mega tampil mengenakan hijab dalam setiap laga, sesuatu yang tidak biasa dan bagi sebagian atlet bisa jadi tantangan.
4. Achsanul Qosasi Terlihat Dukung Langsung Madura United Vs Svay Rieng, Ini Penjelasan Manajer Tim
Presiden Madura United Achsanul Qosasi menyalami Kaconk Mania (Sumber: MO Madura United)
Photo :
- VIVA.co.id/Rahmat Fajar (Surabaya)
Presiden Madura United, Achsanul Qosasi terlihat ikut menyaksikan langsung pertandingan melawan Svay Rieng pada leg kedua semifinal AFC Challenge League, di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Kamis, 17 April 2025. Kehadirannya mendapatkan perhatian dari Kaconk Mania.
3. Kata Bojan Hodak Usai Comeback Lawan Bali United
Pelatih Persib, Bojan Hodak (foto: Dede Idrus)
Photo :
- VIVA.co.id/Dede Idrus (Bandung)
Kemenangan ini membuat Persib semakin nyaman di puncak klasemen dengan torehan 61 poin. Maung Bandung terpaut 8 angka dari pesaing terdekatnya Dewa United di urutan kedua.
Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengakui laga berjalan sulit. Bali United mampu unggul lebih dulu di babak pertama, sebelum akhirnya bisa dibalas lewat gol Beckham Putra dan Gustavo Franca.
2. Kata Messi, Sepakbola Dirusak Kejeniusan Guardiola
Manajer Manchester City, Pep Guardiola
Photo :
- AP Photo/Ian Hodgson
Lionel Messi kembali menarik perhatian publik sepakbola dunia dengan pernyataan yang mengejutkan soal mantan pelatihnya di Barcelona, Pep Guardiola. Dua menyebut juru taktik asal Spanyol itu merusak sepakbola.
1. LaLiga Tak Berpihak kepada Barcelona
Barcelona usai melawan Borussia Dortmund
Photo :
- AP Photo/Matthias Schrader
Pelatih Barcelona, Hansi Flick melampiaskan kekesalannya terhadap LaLiga. Itu dipicu karena jadwal pertandingan melawan Celta Vigo di Olimpic Lluis Companys pada Sabtu 19 April 2025.
Halaman Selanjutnya
Di sana, Mega tampil mengenakan hijab dalam setiap laga, sesuatu yang tidak biasa dan bagi sebagian atlet bisa jadi tantangan.