Nikita Mirzani Pamer Keakraban dengan Para Artis Papan Atas Senior, Netizen: Depe Bisa Gini Gak?

4 hours ago 1

Sabtu, 1 Maret 2025 - 11:36 WIB

Jakarta, VIVA – Nikita Mirzani menghadiri acara ulang tahun MD Entertainment yang ke-25. Di sana, terdapat sejumlah selebriti papan atas yang hadir dalam rangka memeriahkan malam pesta dan bersenang-senang bersama. 

Nikita Mirzani tak mau menyia-nyiakan momen spesial itu untuk tampil dengan pakaian dan riasan terbaiknya. Ia hadir dalam balutan gaun bernuansa warna emas yang memukau dengan detail payet yang menjadikan gaun tersebut gemerlapan. Rambutnya disanggul rapi dan wajahnya dirias dengan makeup rona merah muda yang menjadikan wajah Nikita Mirzani terlihat cantik dan segar. Scroll untuk tahu cerita lengkapnya, yuk!

"Happy 25th anniversary Pak @manojpunjabimd dan Ibu @shania_punjabi," tulis Nikita Mirzani di Instagram, dikutip Sabtu 1 Maret 2025. 

Nikita Mirzani membagikan sejumlah momen kemeriahan acara pesta perusahaan film tersebut. Di sana, banyak sekali artis-artis terkenal yang wajahnya selalu muncul di layar kaca dan layar lebar hingga film-film mereka pun menjadi populer di kalangan masyarakat. 

Selain Nikita Mirzani, hadir juga Ferry Salim, Luna Maya dan Maxime Bouttier, Aming, Tora Sudiro, Raffi Ahmad, Marshanda, Ariel tatum, Patricia Gouw, Jeremy Thomas, dan banyak lainnya.

Nikita Mirzani nampak sangat membaur dengan artis-artis profesional bahkan senior di acara pesta tersebut seolah mereka adalah kawan lawas yang sudah lama tak berjumpa. Saat pesta dimulai pun, Nikita Mirzani ikut berjoget bersama jajaran para artis terkenal dengan sangat percaya diri.

Hal ini lantas membuktikan bahwa Nikita Mirzani punya jejaring atau lingkup pertemanan yang tak main-main. Bahkan aktor dan aktris senior pun sangat dekat dengan dirinya. 

Melihat keakraban Nikita Mirzani dengan para artis senior ini, netizen justru menyenggol Dewi Perssik. Tidak sedikit yang meragukan bahwa Dewi Perssik juga bisa dekat dengan artis-artis papan atas Indonesia seperti yang dilakukan oleh Nikita Mirzani. Meskipun Dewi Perssik juga merupakan penyanyi dangdut senior, tetapi netizen menyinggung soal caranya berteman dengan artis lainnya.

"Depe bisa gini nggak? Foto dengan banyak orang? Upss kan nggak ada temannya di paling di depan lagi," komentar netizen. 

"Nggak main artis-artisan karena memang artis nyata," kata yang lain.

"Katanya bukan artis tapi lihat mainnya sama senior. Si Depe yang paling artis mana ada fotonya," timpal lainnya. 

Seperti diketahui, Nikita Mirzani dan Dewi Perssik sudah lama tidak akur. Keduanya kerap terlibat saling sindir di media sosial hingga perang dingin karena Dewi Perssik cenderung membela pihak yang tengah bermusuhan dengan Nikita Mirzani.

Halaman Selanjutnya

Hal ini lantas membuktikan bahwa Nikita Mirzani punya jejaring atau lingkup pertemanan yang tak main-main. Bahkan aktor dan aktris senior pun sangat dekat dengan dirinya. 

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |