Prabowo Resmikan 17 Stadion Berstandar FIFA, Habiskan Anggaran Rp1,7 Triliun

3 hours ago 1

Senin, 17 Maret 2025 - 17:33 WIB

Sidoarjo, VIVA – Presiden RI Prabowo Subianto meresmikan secara simbolis pembangunan dan renovasi 17 stadion yang tersebar di beberapa wilayah di Indonesia. Peresmian digelar di Stadion Gelora Delta, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Senin, 17 Maret 2025.

“Dengan mengucap bismillah pada sore hari ini, Senin 17 Maret 2025, saya Prabowo Subianto, Presiden Republik Indonesia, dengan ini meresmikan renovasi dan pembangunan 17 stadion di Indonesia, telah resmi dilaksanakan,” kata Prabowo.

Sementara itu, Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo mengatakan pembangunan dan renovasi 17 stadion ini menghabiskan anggaran sebesar Rp1,7 triliun. 

Menteri Pekerjaan Umum, Dody Hanggodo

Photo :

  • Kementerian Pekerjaan Umum

"Kita bangun kurang lebih 12 bulan, total anggaran kita pakai untuk merenovasi 16 stadion dan 1 pembangunan baru itu sekitar Rp1,7 triliun," ujarnya.

Dody berharap, stadion yang telah mengantongi standar FIFA ini dapat men-support talenta-talenta muda khususnya di bidang sepak bola agar impian Presiden Prabowo menuju Indonesia Emas pada 2045 bisa terwujud.

"Harapan kami sih, ini semua stadion sudah certified PSSI, certified FIFA, semuanya, tempat duduk, rumput, semuanya lah. Harapan kami ke depan benar-benar bisa men-support olahraga khususnya sepak bola. Sehingga talent-talent bisa bertumbuh dan harapan besar Pak Prabowo untuk meraih Indonesia Emas 2045 bisa tercapai," tutur Dody.

Berikut ini daftar 17 stadion yang dibangun dan direnovasi: 

Provinsi Sumatera Selatan 

1. Stadion Bumi Sriwijaya, Kota Palembang

Provinsi Banten 

2. Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang

Provinsi Jawa Barat 

3. Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor

4. Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi

5. Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi

6. Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung 

Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta

7. Stadion Maguwoharjo, Kabupaten Sleman

Provinsi Jawa Tengah 

8. Stadion Jatidiri, Kota Semarang

9. Stadion Gelora Bumi Kartini, Kabupaten Jepara

Provinsi Jawa Timur 

10. Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang

12. Stadion Gelora Delta, Kabupaten Sidoarjo

13. Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Kabupaten Pamekasan

14. Stadion Joko Samudro, Kabupaten Gresik 

Provinsi Kalimantan Selatan 

15. Stadion Demang Lehman, Kabupaten Banjar 

Provinsi Kalimantan Timur

16. Stadion Segiri, Kota Samarinda

Provinsi Sulawesi Selatan 

17. Stadion B.J. Habibie, Kota Parepare.

Halaman Selanjutnya

Berikut ini daftar 17 stadion yang dibangun dan direnovasi: 

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |