Sumber : Jakarta, VIVA – Menteri Ketenagakerjaan, Yassierli, memastikan pemenuhan hak-hak pekerja yang terdampak akibat pailitnya Sritex Group akan dibayarkan. Hal itu diutarakannya usai melakukan kunjungan langsung ke PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex) di Sukoharjo, Jawa Tengah. Dia juga memastikan bahwa seluruh proses berjalan dengan baik dan kondusif berkat kerja sama berbagai pihak, termasuk Serikat Pekerja dan Serikat Buruh (SP/SB). "Saya mengapresiasi peran aktif serikat pekerja dan seluruh pihak terkait dalam menangani dampak PHK massal ini," kata Yassierli dalam keterangannya, Senin, 17 Maret 2025. Photo : Dia mengaku, hal ini berkat kerja sama strategis antara Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, BPJS, Tim Kurator, serta serikat pekerja, sehingga proses pencairan Jaminan Hari Tua (JHT), Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP), serta pelindungan Jaminan Kesehatan pasca PHK bagi eks pekerja Sritex Group kini hampir 100 persen terselesaikan. Sejak pengumuman PHK oleh Tim Kurator pada 26 Februari 2025 lalu, ia mengatakan bahwa pemerintah terus berupaya memberikan solusi bagi pekerja yang terdampak. Sehingga kabar baik pun datang hari ini, dengan adanya penandatanganan kontrak kerja baru bagi eks pekerja Sritex Group dengan investor baru yang berminat melanjutkan bisnis perusahaan. "Saya menyambut baik langkah Tim Kurator yang membuka peluang bagi investor untuk menghidupkan kembali operasional perusahaan. Ini tidak hanya berdampak positif bagi keberlanjutan bisnis, tetapi juga membuka kesempatan kerja kembali bagi eks pekerja Sritex Group," ujar Menaker. "Pemerintah akan terus mengawal proses ini agar seluruh hak pekerja Sritex terpenuhi dan mereka dapat kembali bekerja dalam kondisi yang lebih baik," ujarnya. Halaman Selanjutnya "Saya menyambut baik langkah Tim Kurator yang membuka peluang bagi investor untuk menghidupkan kembali operasional perusahaan. Ini tidak hanya berdampak positif bagi keberlanjutan bisnis, tetapi juga membuka kesempatan kerja kembali bagi eks pekerja Sritex Group," ujar Menaker. Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Menteri Perdagangan, Budi Santoso alias Busan menegaskan, para pelaku UMKM harus terus berupaya meningkatkan daya saingnya masing-masing.
Prabowo menargetkan Indonesia untuk lolos dari middle-income trap alias jebakan negara berpendapatan menengah dalam kurun waktu 10 tahun ke depan.
Lion Parcel membeberkan sejumlah strategi yang ditempuh pihaknya, untuk menghadirkan proses operasional yang efektif dan efisien.
IHSGsemakin menurun ke level 6.471,94 masih dibebani koreksi tajam sektor teknologi. IHSG melemah sebesar 0,67 persen atau 43,68 poin saat penutupan perdagangan hari ini.
Presiden RI, Prabowo Subianto menyampaikan terima kasih kepada PT Freeport karena mau bekerja sama dengan Indonesia. Menurut dia, Freeport penyumbang terbesar ekonomi RI.
Terpopuler
Hari ini, Senin, 17 Maret 2025, ada kesempatan emas untuk mendapatkan saldo DANA gratis hingga Rp250 ribu. Cek tata caranya di sini!
Di tengah teknologi yang makin canggih, ada berbagai cara yang dilakukan penipu untuk mengelabui korban untuk menguras isi rekening.
Harga emas internasional menguat pada perdagangan Senin, 17 Maret 2025 setelah menyentuh tonggak sejarah tertinggi pada pekan lalu.
Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mencairkan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) baik TNI/Polri hingga pensiunan mulai hari ini 17 Maret 2025.
Selengkapnya Kunjungi microsite Ramadhan untuk info & inspirasi ibadah Anda
Partner
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Pasuruan, Dina Diana Permata, menjelaskan bahwa program REHAB memberikan kesempatan bagi peserta untuk melunasi tunggakan secara bertahap, ba
Mau tahu cara mencuci botol minum plastik tanpa perlu menggunakan sikat? Ikuti tiga tips ini, dan botol minum plastik bisa langsung bersih hingga ke sela-sela.
Pemerintah Kabupaten Pesawaran melalui Badan Gizi Nasional Satuan Pemenuhan Gizi Kecamatan Gedong Tataan resmi meluncurkan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG). Acara lau
Selengkapnya Isu Terkini
Suasana perusahaan tekstil dan garmen terbesar se-Asia Tenggara Sritex di Sukoharjo, Jumat (25/10).