VIVA – Rieke Diah Pitaloka menjadi salah satu sahabat Nasrullah atau dikenal Mat Solar yang hadir ke pemakaman sang aktor. Usai mengikuti prosesi pemakaman, Rieke mengungkap tentang sosok Mat Solar.
Seperti diketahui keduanya sukses mencuri perhatian publik lewat peran mereka dalam sitkom Bajaj Bajuri di tahun 2002 lalu. Dalam sitkom tersebut keduanya berperan sebagai pasangan suami istri.
Sepeninggalnya Mat Solar, Rieke kembali mengingat kebaikan sang mendiang. Dijelaskan Rieke, Mat Solar sering mengantarkannya pulang ketika jadwal syuting Bajaj Bajuri berlangsung hingga malam hari. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
“Pulang syuting waktu itu saya belum punya mobil Bang Juri supir taksi Presiden. Presiden taksi kalau inget dulu ada presiden taksi, biasanya Abang tuh ngebela-belain anterin saya untuk pulang ke kos-kosan gitu, baik banget,” kata Rieke saat ditemui awak media di TPU Haji Daiman Ciputat Tangerang Selatan, Selasa 18 Maret 2025.
Tak hanya itu saja, sosok mendiang yang lucu juga selalu tekenang di sanubarinya.
“Yang jelas pasti lucu lah, enggak usah ngomong juga dia udah lucu kok, diem aja udah lucu gitu,” kata dia.
Di sisi lain, dalam kesempatan itu juga Rieke Diah Pitaloka sempat menyinggung kasus tanah milik Mat Solar seluas 1.300an m2.
Mat Solar
Photo :
- Instagram @haidarrsyd
Diungkap Rieke bahwa tanah tersebut digunakan untuk proyek tol Serpong-Cinere hingga kini belum mendapat penyelesaian. Meski ganti ruginya sudah ditetapkan sebesar Rp 3,3 miliar.
Uang ganti rugi yang menjadi haknya itu masih tertahan di Pengadilan Negeri Tangerang akibat mekanisme konsinyasi yang berlarut-larut. Dia pun menekankan agar uang ganti rugi tersebut segera dibayarkan.
“Saya dan keluarga sudah menelusuri kronologis dokumen ada kwitansi jual beli, ada akta jual beli ada hak alas bang Juri. Ada surat dari ahli waris yang menggugat bahwa tanah ini tidak dalam sengketa itu di Juni-Juli 2019,” ucap Rieke.
“Tapi Desember 2019 dinyatakan justru oleh negara bahwa tanah itu bersengketa, dan uang yang harusnya dibayarkan ke abang Juri akhirnya melalui skema konsiyansi namanya itu disimpan di PN Tangerang sampai sekarang,” jelasnya.
Rieke Diah Pitaloka (kanan) ketika menjenguk Mat Solar (kiri) beberapa waktu silam.
Photo :
- Instagram Rieke Diah Pitaloka
Rieke pun akan terus memperjuangkan hak dari Mat Solar, dia bahkan secara lantang meminta agar uang tersebut segera dibayarkan kepada pihak keluarga Mat Solar.
“Jadi tanah yang sekarang ini menjadi tanahnya Bang Juri sebagian ada yang digunakan di tol Serpong-Cinere itu adalah tanah yang belum selesai urusannya oleh negara. Bayar!,” tutur Rieke.
Rieke juga akan terus memperjuangkan kasus Mat Solar ini. Mengingat bahwa kemungkinan kasus ini bisa saja dialami oleh masyarakat lainnya.
VIVA Militer: Kapten Inf Tatang Taryono mengobati artis Mat Solar
“Barangkali ini juga membuka mata kita semua bahwa pembangunan infrastruktur itu ternyata bukan hanya Bang Juri aja. Barangkali yang menjadi korbannya banyak, dan mudah-mudahan kasus ini menjadi pembelajaran untuk semua penentu kebijakan jangan dzalim lah, jangan dzalim,” ujar dia.
Sementara itu terkait dengan kasus tanah ini Rabu pekan depan dijadwalkan akan digelar sidang pertama terkait kasus sengketa tanah itu. Dia pun menghimbau agar kasus ini bisa dikawal.
“Besok di tanggal 19 Maret ada sidang pertama di PN Tangerang, mohon pengawalannya. Juga tidak berbelit-belit, seandainya waktu itu tidak cepat-cepat konsinyasi betul-betul disisir masalah tanah ini, tidak mungkin sahabat saya ini sampai akhir hayatnya memperjuangkan tanah yang memang hasil kerja kerasnya,” terangnya.
Halaman Selanjutnya
Di sisi lain, dalam kesempatan itu juga Rieke Diah Pitaloka sempat menyinggung kasus tanah milik Mat Solar seluas 1.300an m2.