Kamis, 13 Maret 2025 - 07:56 WIB
Jakarta, VIVA – Banyak yang masih ragu memilih eyeshadow lokal karena takut kualitas tidak sesuai harapan. Saat ini, perkembangan industri kecantikan di dalam negeri sudah berhasil menghadirkan produk make up dengan formula premium bahkan harganya lebih terjangkau.
Salah satunya produk eyeshadow lokal yang dibilang mampu mengimbangi dan bersaing dengan merek internasional di pasaran. Kualitas baik dari segi pigmentasi, ketahanan, hingga pilihan warna dari eyeshadow dari merek Indonesia bisa dikatakan setara.
Eyeshadow lokal mampu menghasilkan riasan mata yang memukau tanpa harus menguras kantong. Anda dapat dengan mudah mencari eyeshadow berkualitas dari merek kecantikan Indonesia yang mengharukan pilihan warna beragam dari tampilan natural hingga bold.
Dari banyaknya pilihan, berikut rekomendasi eyeshadow lokal terbaik yang wajib dicoba di tahun 2025 karena palette terdiri dari warna-warna yang sedang tren sehingga membuat riasan mata Anda semakin menawan. Penasaran? Simak ulasan berikut ini.
1. Wardah EyeXpert Eyeshadow Classic
Wardah menghadirkan palet eyeshadow klasik yang terus diperbarui dengan warna-warna timeless seperti champagne, soft brown, dan charcoal grey yang cocok untuk tampilan sehari-hari maupun formal. Teksturnya halus dan mudah dibaurkan sehingga cocok untuk pemula.
Jenis eyeshadow ini jadi pilihan tepat bagi Anda yang menyukai make up minimalis dan natural. Eyeshadow yang terdiri dari tiga warna ini dibanderol dengan harga sekitar Rp55.000-an.
2. Marina Glow Ready Eyeshadow Palette
Eyeshadow Marina Glow Ready
Photo :
- Instagram: @miceraa
Palette eyeshadow dari Marina hadir dengan kombinasi warna-warna warm peach, rose gold, dan bronze shimmer yang mengikuti tren glowing skin dan sunkissed look 2025. Cocok untuk tampilan fresh dan youthful sehingga jadi pilihan tepat untuk make up harian maupun para remaja yang baru mulai belajar merias wajah.
Eyeshadow lokal ini memiliki warna glowy dan hasil akhir radiant. Selain itu, harganya pun ramah dikantong sekitar Rp43.740.
3. Make Over Powerstay Eyeshadow Palette
Produk kecantikan dari Make Over sudah tidak diragukan lagi kualitasnya, termasuk eyeshadow powestay palette. Varian eyeshadow Powerstay hadir dengan tone "Modern Mocha" yang menggabungkan warna taupe, amber shimmer, dan mauve nude yang cocok untuk tampilan formal maupun kasual.
Eyeshadow dari Make Over memiliki keunggulan pigmentasi tinggi, mudah dibaurkan (blendable) dan tahan lama. Anda cukup menyiapkan dana sekitar Rp239.900-an.
4. Dear Me Beauty x Yupi Baby Bears Eyeshadow Palette
Kolaborasi unik ini membawa sentuhan playful dengan warna-warna soft pastel dan shimmer yang cocok untuk tampilan cheerful di tahun 2025. Warna yang tersedia antara lain butter pink, shimmer lilac, dan pastel yellow.
Keunggulannya memiliki warna ceria dan manis, kemasan lucu, dan pigmentasi buildable sehingga cocok bagi pecinta tampilan fun make up atau Gen Z. Harga salah satu eyeshadow lokal terbaik ini dibanderol sekitar Rp135.00-an.
5. ESQA Goddess Eyeshadow Palette
ESQA menawarkan palette eyeshadow premium dengan tema "Goddess Glow" yang terdiri dari warna rose gold, copper shimmer, champagne, dan burgundy matte. Cocok untuk Anda yang suka tampilan glam modern tetapi bisa juga untuk dipakai daily dengan mengoleskan tipis sehingga memberikan kesan fresh.
Kemasan mewah khas ESQA yang tidak kalah dari brand internasional jadi daya tarik eyeshadow. Terlebih dibanderol dengan harga terjangkau sekitar Rp185.000-an saja.
6. Inez Eyeshadow Collection
Inez tetap menjadi favorit banyak Make Up Artist (MUA) lokal karena kualitas warnanya yang solid dan tahan lama. Eyeshadow palette brand legend ini menghadirkan warna klasik seperti navy blue, golden brown, hingga emerald green yang kembali populer di tahun 2025. Tidak usah takut kantong jebol karena produk eyeshadow dijual sekitar Rp70.000-an.
Demikian rekomendasi eyeshadow lokal terbaik yang tak kalah dengan brand luar negeri. Dengan pilihan warna yang semakin beragam dan mengikuti tren, pigmentasi tinggi, dan harga lebih terjangkau membantu Anda mendapatkan hasil makeup mata yang memukau tanpa harus mengeluarkan biaya besar. Mana yang paling bikin penasaran? Selamat mencoba.
Halaman Selanjutnya
2. Marina Glow Ready Eyeshadow Palette