Awas Macet! Catat Lokasi Demo di Jakarta Hari Ini

1 hour ago 1

Senin, 21 April 2025 - 10:46 WIB

Jakarta, VIVA - Ribuan personel dikerahkan guna mengawal beberapa aksi unjuk rasa di Jakarta, hari ini. Mereka terdiri dari unsur Polri, TNI, serta dari Pemerintah Provinsi Jakarta.

"Terdapat 1.211 personel yang dikerahkan untuk semua aksi di wilayah Jakpus," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat, Komisaris Besar Polisi Susatyo Purnomo Condro, Senin, 21 April 2025.

Adapun unjuk rasa di Jakarta hari ini ada di Kementerian BUMN, Jalan Sarinah, depan Gedung DPR/MPR RI, juga Kedutaan Besar Amerika Serikat.

Eks Kapolsek Metro Gambir ini mengatakan, para personel yang terlibat pengamanan sudah ditekankan selalu persuasif, tak memprovokasi dan terprovokasi. Mengedepankan negosiasi, serta pelayanan yang humanis dan menjaga keamanan juga keselamatan.

Mereka juga tak ada yang membawa senjata dan diminta selalu menghargai massa yang bakal menyampaikan pendapat. Para koordinator lapangan (korlap) pun orator diminta melakukan orasi dengan santun dan tidak memprovokasi.

Massa juga diharap menghormati juga menghargai pengguna jalan lain yang bakal melintas di sekitar Gedung DPR RI. Bagi para pengendara diimbau menghindari lokasi ini agar tidak terkena kemacetan.

"Lakukan unjuk rasa dengan damai, tidak memaksakan kehendak, tidak anarkis dan tidak merusak fasilitas umum," kata dia.

Tahanan di Polres Pacitan diperkosa oknum polisi

Kronologi Oknum Polisi Bejat di Pacitan Perkosa Tahanan Wanita saat Sel Sepi

Oknum polisi di Polres Pacitan Jawa Timur dilaporkan karena memperkosa seorang tahanan wanita berinisial PW (21). 

img_title

VIVA.co.id

21 April 2025

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |