Jakarta, VIVA – Skandal hubungan asmara Kim Soo Hyun dan mendiang Kim Sae Ron membuat banyak penggemar kecewa. Tak terkecuali Audi Marissa yang dulunya sangat suka dengan aktor Korea Selatan tersebut. Sebagai penggemar drama Korea, Audi Marissa sejak lama menjadi penggemar setia Kim Soo Hyun, bahkan ia selalu terang-terangan memberikan dukungan untuk sang aktor.
Audi Marissa ternyata kerap meninggalkan komentar di akun Instagram Kim Soo Hyun. Tak jarang ia menuliskan pujian, kalimat godaan, hingga menunjukkan dukungannya pada idolanya tersebut. Namun, setelah terungkap skandal hubungan Kim Soo Hyun belakangan ini, Audi Marissa mengaku khilaf dan menyesali sikapnya yang dulu sangat ngefans dengan pemeran Baek Hyun Woo itu. Scroll untuk tahu cerita lengkapnya, yuk!
"Namanya juga manusia, tempatnya khilaf," tulis Audi Marissa di Instagram Story, dikutip Minggu 16 Maret 2025.
Audi Marissa mengunggah sebuah video yang berisi kumpulan komentar-komentarnya di postingan Kim Soo Hyun. Mulai dari kegemasannya pada sang aktor hingga panggilan-panggilan dengan emotikon hati.
Setelah skandal terungkap, Audi Marissa kembali mengomentari ucapannya pada Kim Soo Hyun, ia seolah menyesal pernah meninggalkan jejak digital tersebut.
"Lucu banget ih," komentar Audi Marissa terdahulu.
"Tulisan hangulnya yang lucu," katanya memperbaiki.
"Bang! Kamu punya siapa sih? Ya punya aku lah please aku nggak mau bagi-bagi," bunyi komentar lawasnya.
"Bagiin aja dah," tulis Audi Marissa baru-baru ini.
Sikap Audi Marissa ini menunjukkan kekecewaannya terhadap masalah yang ditimbulkan oleh Kim Soo Hyun. Lawan main Kim Ji Won dalam drama Queen of Tears tersebut diduga kuat pernah berpacaran dengan aktris Kim Sae Ron yang saat itu masih di bawah umur.
Padahal ketika berpacaran dengan Kim Sae Ron, usia Kim Soo Hyun sudah 27 tahun. Skandal ini semakin memanas karena pihak Kim Soo Hyun terus memberikan bantahan terhadap hubungan asmara aktornya. Pihak manajemen Gold Medalist juga tak mau mengakui bukti bahwa mereka menekan Kim Sae Ron membayar utang sebesar 1,14 miliar Won akibat kasus DUI.
Kim Soo Hyun juga dituding sebagai penyebab Kim Sae Ron memutuskan bunuh diri. Sebab, Kim Soo Hyun diduga memutuskan hubungan setelah Kim Sae Ron tersandung masalah DUI hingga tak mau mengakui hubungan mereka yang sudah berjalan selama 6 tahun.
Halaman Selanjutnya
"Tulisan hangulnya yang lucu," katanya memperbaiki.