Rabu, 9 April 2025 - 13:00 WIB
Korea Selatan, VIVA – Penampilan luar biasa ditunjukkan oleh Megawati Hangestri saat membela Daejeon JungKwanJang Red Sparks di final Liga Voli Korea 2024-2025.
Meski timnya harus puas finis sebagai runner-up, pevoli asal Jember itu tampil gemilang dengan torehan 37 poin, menjadikannya top skor pertandingan penentuan melawan Incheon Heungkuk Life Pink Spiders.
Pertandingan leg kelima yang berlangsung di Samsan World Gymnasium pada Selasa (8/4/2025) menjadi penutup dramatis dari rangkaian final.
Red Sparks harus mengakui keunggulan Pink Spiders lewat pertarungan sengit yang berakhir 2-3 (24-26, 24-26, 26-24, 25-23, dan 13-15). Kekalahan ini terasa menyakitkan, mengingat skuad asuhan Ko Hee-jin sebelumnya berhasil memaksa laga berjalan hingga leg kelima setelah menyamakan agregat 2-2.
Meski gagal mengakhiri puasa gelar selama 13 tahun, perjuangan Red Sparks tetap menuai apresiasi. Sang kapten, Yeum Hye-seon, bersama rekan-rekannya dinilai memberikan perlawanan maksimal sejak babak playoff hingga final.
Di kubu lawan, Kim Yeon-koung tampil sebagai bintang kemenangan Pink Spiders dengan koleksi 34 poin dan dinobatkan sebagai Most Valuable Player (MVP). Tutku Burcu turut memberikan kontribusi signifikan dengan 26 poin.
Sementara itu, Megawati kembali membuktikan dirinya sebagai pemain andalan Red Sparks dengan catatan individu yang mengesankan. Sayangnya, performa duetnya, Vanja Bukilic dari Serbia, tidak dalam kondisi terbaik dan hanya mampu menyumbang 19 poin.
Performa Megawati yang konsisten sepanjang musim mempertegas reputasinya sebagai salah satu pevoli asin paling menonjol di Liga Voli Korea. Meski gelar juara belum diraih, perjuangannya tetap menjadi kebanggaan tersendiri, terutama bagi masyarakat Indonesia.
Meski Gagal Juara, Megawati Hangestri dan Red Sparks Boyong Hadiah Fantastis dari Liga Voli Korea
Meski gagal meraih gelar juara, Megawati Hangestri dan Red Sparks tetap membawa pulang hadiah fantastis usai menjadi runner-up Liga Voli Korea 2024–2025.
VIVA.co.id
9 April 2025