Zulkifli Syukur Nilai Tak Mudah Kalahkan Bhayangkara FC

3 hours ago 1

Jumat, 7 Februari 2025 - 08:04 WIB

Bogor, VIVA – Pelatih Persela Lamongan Zulkifli Syukur mengatakan kemenangan atas Bhayangkara FC pada pertandingan babak 8 besar Grup Y Liga 2 sangat penting, di Stadion Pakansari, Bogor, Jumat, 7 Februari 2025. Menurutnya kemenangan akan mempermudah timnya melaju ke babak berikutnya.

Zulkifli yang dikaitkan akan menjadi asisten pelatih Patrick Kluivert di timnas menuturkan pertandingan tidak akan berjalan mudah. Pasalnya, Bhayangkara FC merupakan tim kuat.

"Ini pekerjaan berat untuk kita bisa lewati," ujar Zulkifli dalam jumpa pers sebelum pertandingan, Kamis, 6 Februari 2025.

Zulkifli menilai Bhayangkara FC menilai pertahanan dan serangan mereka sangat bagus. Karena itu, Zulkifli tak ragu menyebut Bhayangkara salah satu tim terbaik di Liga 2.

Pertandingan Persela vs PSKC Cimahi

Photo :

  • VIVA.co.id/Rahmat Fajar (Surabaya)

Di Grup Y, Bhayangkara menempati posisi teratas dengan tujuh poin. Sedangkan Persela sendiri di urutan kedua dengan nilai tiga poin. Kendati demikian Zulkifli mengatakan bukan berarti Bhayangkara tidak bisa dikalahkan.

"Dengan posisi Bhayangkara sekarang, menjadikan motivasi pemain lebih tinggi untuk bisa meraih poin," kata Zulkifli.

Zulkifli menambahkan bahwa ia bertekad mengakhiri tanpa kemenangan dalam lima pertandingan terakhir. Ia berharap melawan Bhayangkara, Persela dipenuhi dengan keberuntungan.

Sepak gulat dalam duel PSPS Pekanbaru vs Deltras Sidoarjo

Heboh Sepak Gulat PSPS Vs Deltras, Netizen: Jhon Mena Siapanya John Cena?

Kejadian memalukan kembali terjadi di sepakbola Indonesia. Terjadi sepak gulat dalam pertandingan Liga 2 yang mempertemukan PSPS Pekanbaru dan Deltras Sidoarjo.

img_title

VIVA.co.id

7 Februari 2025

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |