Jakarta, VIVA – Usaha mendukung transisi energi bersih terus meluas, tidak hanya dari sektor industri dan transportasi, tetapi juga mulai merambah ke sektor keuangan digital. Salah satu yang ikut ambil bagian yakni Indodana PayLater.
Penyedia layanan Buy Now Pay Later (BNPL) ini menghadirkan skema green financing dalam gelaran Jakarta Lebaran Fair 2025. Platform yang telah berizin dan diawasi oleh OJK ini, untuk pertama kalinya berpartisipasi dalam Jakarta Lebaran Fair yang berlangsung pada 19 Maret hingga 6 April 2025 di JIEXPO Kemayoran.
Dalam keikutsertaannya, Indodana menyoroti dukungannya terhadap upaya pemerintah menuju nol emisi karbon (zero emission) melalui pembiayaan kendaraan listrik.
“Khusus untuk mendukung program pemerintah dalam mewujudkan zero emission, Indodana PayLater menghadirkan pembiayaan ramah lingkungan (green financing) untuk produk motor listrik di Jakarta Lebaran Fair 2025," kata Iwan Dewanto, Direktur PT Indodana Multi Finance, seperti dikutip dari siaran pers, Rabu, 9 April 2025.
"Ini menjadi satu langkah awal menuju pembiayaan berkelanjutan yang lebih luas di masa mendatang," tambah dia.
Langkah tersebut juga menjadi bagian dari tren baru dalam industri pembiayaan, di mana aspek lingkungan mulai menjadi pertimbangan dalam penyaluran kredit konsumen. Di Jakarta Lebaran Fair, motor listrik menjadi salah satu produk yang tersedia melalui skema cicilan Indodana PayLater, di samping kategori lain seperti elektronik, fashion, dan perlengkapan rumah tangga.
Indodana juga menggandeng berbagai mitra merchant seperti Electronic City, iBox, Samsung by NASA, OPPO, hingga Buccheri dan Matahari untuk memperluas akses belanja masyarakat selama pameran. Penawaran cicilan 0 persen dan bebas dua kali cicilan, turut disediakan untuk transaksi dengan Indodana.
“Lewat berbagai promo, kemudahan transaksi serta fleksibilitas yang kami tawarkan, kami ingin membantu masyarakat mendapatkan produk yang mereka butuhkan tanpa harus khawatir dengan beban pembayaran di muka,” lanjut Iwan.
Di luar aspek pembiayaan, booth Indodana juga menghadirkan aktivitas interaktif seperti flash sale, pembagian takjil, kursi pijat gratis, hingga permainan Spin the Wheel. Pengunjung yang bertransaksi menggunakan Indodana PayLater berkesempatan mendapatkan hadiah seperti Apple Watch dan voucher belanja.
“Melalui keikutsertaan di Jakarta Lebaran Fair 2025, Indodana PayLater ingin terus memperluas akses terhadap layanan keuangan digital yang inklusif dan memberdayakan,” ujar Iwan.
Halaman Selanjutnya
Indodana juga menggandeng berbagai mitra merchant seperti Electronic City, iBox, Samsung by NASA, OPPO, hingga Buccheri dan Matahari untuk memperluas akses belanja masyarakat selama pameran. Penawaran cicilan 0 persen dan bebas dua kali cicilan, turut disediakan untuk transaksi dengan Indodana.