Jakarta, VIVA – Kabar duka datang dari penyanyi legendaris Titiek Puspa yang meninggal dunia pada Kamis 10 April 2025. Penyanyi legendaris ini meninggal dunia di usia 87 tahun di Rumah Sakit Medistra Jakarta.
Kabar meninggalnya Titiek Puspa telah dikonfirmasi oleh sang manajer, Mia. Titiek Puspa disebut telah menghembuskan napas terakhir pada pukul 16.25 WIB. Saat ini, jenazahnya masih berada di RS Medistra Jakarta. Scroll untuk informasi selengkapnya!
"Iya, iya Eyang baru saja meninggal," kata Mia, saat dihubungi awak media melalui sambungan telepon, Kamis sore 10 April 2025.
Titiek Puspa
Photo :
- VIVA / Isra Berlian
Kondisi terakhir Titiek Puspa
Sebelum meninggal dunia, Titiek Puspa sempat dirawat di rumah sakit. Titiek Puspa menjalani perawatan intensif di ruang ICU akibat kondisi kesehatan yang menurun. Titiek Pupa tiba-tiba pingsan setelah mengisi acara di salah satu acara televisi swasta.
Berdasarkan informasi dari pihak keluarga dan manajernya, Titiek Puspa mengalami pecah pembuluh darah, yang awalnya disalahartikan oleh banyak pihak sebagai stroke. Namun, pihak keluarga menegaskan bahwa kondisi tersebut bukan disebabkan oleh stroke, melainkan akibat kelelahan fisik dari jadwal aktivitas yang terlalu padat.
Peristiwa ini terjadi pada 27 Maret 2025, ketika Titiek harus menjalani operasi darurat untuk menangani pecahnya pembuluh darah. Sejak operasi tersebut, ia berada dalam kondisi kritis namun stabil, dan tidak sadarkan diri dalam beberapa waktu. Meski demikian, tim medis terus memantau perkembangannya secara ketat, dan memberikan penanganan terbaik untuk mempercepat proses pemulihan.
Sebelumnya, banyak juga bermunculan kabar simpang siur soal kematian Titiek Puspa. Pihak keluarga pun sempat membantah sejumlah kabar hoax yang sempat menyebar di media sosial dan menimbulkan kebingungan publik. Keluarga, termasuk menantu Titiek, Murdargo, serta sejumlah sahabat dekat seperti Inul Daratista, saat itu menegaskan bahwa beliau masih hidup dan dalam perawatan.
Mengingat kondisinya yang kritis, pihak keluarga juga sempat membatasi kunjungan dan hanya mengizinkan kerabat dekat untuk menjenguk, demi menjaga ketenangan dan fokus proses penyembuhan. Titiek Puspa, yang berusia 87 tahun, dikenal memiliki semangat hidup yang kuat dan selalu optimistis, sehingga banyak pihak mendoakan yang terbaik untuk Titiek Puspa.
Halaman Selanjutnya
Peristiwa ini terjadi pada 27 Maret 2025, ketika Titiek harus menjalani operasi darurat untuk menangani pecahnya pembuluh darah. Sejak operasi tersebut, ia berada dalam kondisi kritis namun stabil, dan tidak sadarkan diri dalam beberapa waktu. Meski demikian, tim medis terus memantau perkembangannya secara ketat, dan memberikan penanganan terbaik untuk mempercepat proses pemulihan.