Jakarta, VIVA – Artis Ririn Dwi Ariyanti kembali menjadi pusat perhatian publik setelah dirinya dicecar pertanyaan seputar rencana pernikahannya dengan aktor Jonathan Frizzy. Momen tersebut terjadi usai Ririn mengikuti sebuah turnamen olahraga yang baru saja ia rampungkan.
Saat keluar dari lokasi acara, sejumlah awak media langsung mendatangi sang aktris untuk meminta klarifikasi terkait kabar bahagia yang tengah ramai diperbincangkan. Scroll lebih lanjut yuk!
Menariknya, Ririn tampak sama sekali tidak terganggu oleh berbagai pertanyaan yang dilontarkan. Dengan raut wajah tenang dan senyum yang terus merekah, aktris sinetron tersebut justru terlihat santai menanggapi rasa penasaran para jurnalis. Alih-alih memberikan jawaban tegas terkait isu pernikahannya, Ririn memilih untuk mengalihkan pembicaraan ke aktivitas yang baru saja ia jalani.
“Aku baru selesai turnamen. Baru beres acaranya,” ujar Ririn Dwi Ariyanti, mengutip video Instagram @pembasmi.kehaluan.reall, Senin 27 Oktober 2025.
Tak ingin memperpanjang sesi wawancara, Ririn kemudian berpamitan dengan sopan. Ia hanya menyampaikan ucapan terima kasih kepada awak media yang sudah menunggu dan menunjukkan sikap profesional meski terus dikejar pertanyaan sensitif.
Wajah Ririn Dwi Ariyanti yang tenang dan tersenyum seolah mengisyaratkan hal baik di balik rahasia yang sedang ia simpan.
“Makasih, terima kasih yah,” katanya singkat sambil melangkah meninggalkan lokasi.
Spekulasi mengenai hubungan serius antara Ririn dan Jonathan Frizzy memang semakin menguat setelah pernyataan sang aktor beberapa waktu lalu. Di tengah proses hukum yang dijalaninya, Jonathan sempat menyinggung soal adanya “acara bahagia” yang akan digelar dalam waktu dekat.
“Nanti juga ke depannya saya mau melangsungkan suatu acara yang bahagia juga pasti akan mengundang kalian semua,” ujar Jonathan Frizzy di Pengadilan Negeri Tangerang baru-baru ini.
Saat ditanya lebih jauh, Jonathan hanya melempar senyum dan melontarkan candaan ringan kepada awak media.
Pernyataan tersebut sontak memunculkan dugaan bahwa acara yang dimaksud tidak lain adalah pernikahannya dengan Ririn Dwi Ariyanti. Meski hingga kini belum ada konfirmasi resmi dari keduanya, gestur manis dan senyum semringah Ririn saat ditanya media seakan memperkuat sinyal adanya kabar bahagia. Publik pun kini dibuat semakin penasaran, menanti momen resmi yang mungkin akan menjadi babak baru dalam kisah cinta dua selebritas tersebut.
Divonis 8 Bulan Penjara Kasus Vape Obat Keras, Jonathan Frizzy: Satu Bulan Pun Gak Cocok Sebenarnya
Jonathan Frizzy akhirnya menerima vonis 8 bulan penjara dari majelis hakim Pengadilan Negeri Tangerang atas kasus vape yang mengandung obat keras. Bagaimana reaksinya?
VIVA.co.id
23 Oktober 2025

4 weeks ago
13









