Hadapi Borneo FC Dengan Skuad Pincang, Bojan Hodak Siap Andalkan Pemain Yang Ada

1 week ago 7

Bandung, VIVA – Duel seru bakal tersaji dipekan ke-28 mempertemukan Persib Bandung melawan Borneo FC. Pertandingan tersebut dilangsungkan di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat 11 April 2025.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengatakan bahwa timnya datang dengan skuad pincang. Sejumlah pemain kunci harus absen dengan berbagai alasan seperti David da Silva, Gervane Kastaneer, Edo Febriansyah dan Marc Klok.

Namun, Bojan menegaskan kondisi tersebut tidak akan mempengaruhi kekuatan tim. Pelatih asal Kroasia ini akan memaksimalkan pemain yang ada, bahkan bisa saja menurunkan pemain-pemain muda.

"Kami kehilangan sejumlah pemain karena cedera dan akumulasi, tetapi kami memiliki skuat pemain yang bisa kami andalkan, dan kami juga bisa mengandalkan pemain-pemain muda sebagai pengganti mereka," tegas Bojan.

Bojan mengakui melawan Borneo FC bukan perkara mudah. Pesut Etam merupakan tim dengan materi pemain berkualitas dan bertanding di depan publik sendiri.

Situasi ini tentunya jadi tantangan berat bagi Nick Kuipers Cs. Tetapi, Bojan percaya anak asuhnya bisa tampil maksimal demi merebut poin penuh di markas Borneo.

"Kami memperkirakan pertandingan akan berjalan dengan berat karena Borneo, terutama saat bermain di kandang selalu menjadi tim yang sangat bagus. Mereka memiliki pemain-pemain yang sangat bagus dan kami tahu ini akan sulit, tapi kami tetap akan mencoba untuk meraih hasil positif," katanya.

Di samping itu, pelatih berusia 53 tahun ini mengatakan bahwa laga melawan Borneo FC sama seperti pertandingan lainnya, meski Persib selalu kesulitan mendapat poin penuh di Samarinda.

"Ya, mereka adalah tim yang sulit, sulit untuk dikalahkan, dan ini akan menjadi laga yang berat, tapi seperti yang saya katakan sebelumnya, kami akan mencoba. Kami selalu mencoba di setiap pertandingan, dan semoga besok juga akan sama," ungkapnya.

Persib Sulit Menang di Segiri

Gelandang asing Persib Bandung, Tyronne del Pino, tidak peduli dengan catatan negatif timnya kala bertandang ke markas Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda. Dia memastikan Skuad Maung Bandung siap tampil maksimal.

Persib Bandung kembali menyambangi Stadion Segiri dalam laga lanjutan Liga 1 pada Jumat 11 April 2025.

Pemain asal Spanyol ini mengatakan timnya bertekad meraih poin penuh di pertandingan nanti. Kemenangan sangat penting untuk mempertahankan puncak klasemen dari ancaman para pesaingnya.

Gelandang Persib Bandung, Tyronne del Pino (Dok 2024 Asian Football Confederation)

Photo :

  • VIVA.co.id/Dede Idrus (Bandung)

"Sama dengan pelatih, kami tidak terlalu banyak memikirkan catatan statistik. Kami harap statistik tersebut tidak akan berlanjut dan kami bisa meraih hasil yang bagus," kata Tyronne.

Secara persiapan, Tyronne mengaku timnya telah melakukan persiapan maksimal dalam beberapa pekan terakhir. Para pemain sudah sangat antusias untuk menghadapi Pesut Etam.

"Saya rasa kami menatap laga ini dengan mentalitas untuk meraih tiga poin. Tentunya ini akan menjadi laga yang sulit seperti biasanya, kami juga kehilangan beberapa pemain yang penting. Tapi kami harus tetap melaju dan meraih target untuk menang," ujarnya.

Di singgung mengenai kehadiran Marc Klok yang tetap ikut rombongan tim meski ia tidak tampil karena sanksi akumulasi, Tyronne mengatakan bahwa hal itu bagus untuk tim karena Klok merupakan kapten tim.

"Dia akan membantu tim untuk mendapatkan kepercayaan diri dan mengangkat spirit untuk tampil nanti. Jadi ini bagus bisa memiliki pemain seperti itu dalam tim," ungkapnya.

Borneo FC Siap Berikan Kejutan

Pelatih Borneo FC, Joaquin Gomez, mengaku sudah mengantongi kekuatan calon lawannya Persib Bandung. Dia menilai Persib merupakan tim dengan pertahanan tangguh dan banyak mengandalkan kemampuan individual.

Borneo FC akan menjamu tamunya Persib Bandung dalam pertandingan lanjutan Liga 1 2024/2025. Duel kedua tim berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat 11 April 2025.

"Kami mempelajari permainan mereka dan jika mau menggarisbawahi, Persib tim yang banyak mengandalkan kemampuan individual pemain," kata Gomez.

Borneo FC vs Arema FC

Photo :

  • instagram.com/borneofc.id

"Secara pertahanan mereka terorganisir dengan baik, mereka kebobolan sangat sedikit dan mengandalkan individual untuk membuat perbedaan," lanjutnya.

Selain itu, pelatih asal Spanyol ini mengatakan Persib pintar dalam memanfaatkan situasi bola mati, baik dari tendangan bebas maupun sepak pojok. Ini tentunya jadi perhatian penting Pesut Etam.

"Mereka banyak mencetak gol dari bola mati, banyak gol dari aksi individual dan itu yang mereka andalkan," terangnya.

Karena itu, Gomez meminta anak asuhnya untuk tetap fokus sepanjang pertandingan. Para pemain harus bisa saling melapis untuk mencegah transisi penyerangan Persib.

Juru taktik berusia 38 tahun ini menegaskan timnya siap memberikan kejutan untuk sang pemuncak klasemen Liga 1. Apalagi, Pesut Etam bermain di kandang sendiri.

"Kami tahu, kami merasa paham betul dengan kelebihan dan juga kekuatan mereka. Ini hal yang positif dan nanti akan menjadi performa yang bagus dari kami. Kami akan berusaha mengejutkan mereka. Kami akan bermain dengan kekuatan penuh, ada perkembangan dari fisik mereka," jelasnya.

Persib saat ini menghuni puncak klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 57 poin dari 27 laga. Sedangkan, Borneo FC di urutan ketujuh dengan 41 angka.

Halaman Selanjutnya

Di samping itu, pelatih berusia 53 tahun ini mengatakan bahwa laga melawan Borneo FC sama seperti pertandingan lainnya, meski Persib selalu kesulitan mendapat poin penuh di Samarinda.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |